Sukses

Barcelona Siapkan Rencana Lain Jika Gagal Dapatkan Erling Haaland

Barcelona sudah menetapkan rencana B jika gagal mendatangkan striker Borussia Dortmund Erling Haaland musim panas ini.

Liputan6.com, Barcelona - Barcelona menjadikan Erling Haaland sebagai prioritas utama di bursa transfer musim panas. Presiden Barcelona Joan Laporta, baru-baru ini, telah mengonfirmasi niatnya buat menyakinkan pemain Timnas Norwegia itu untuk bermain di klub Catalan.

Namun, sampai saat ini Barcelona mungkin tidak berada di dalam ranah kemungkinan merekrut Haaland. Pasalnya, Borussia Dortmund tidak bakal melepas pemain berusia 20 tahun itu tak kurang dari 150 juta euro atau sekitar Rp 2,5 triliun.

Ditambah lagi Barcelona juga harus bersaing ketat dengan Real Madrid atau Chelsea. Apalagi, Haaland dikabarkan lebih memilih Real Madrid sebagai klub barunya.

Jika harapan Laporta untuk merekrut Haaland tidak terpenuhi, Barcelona telah memiliki rencana B dan C untuk opsi striker.

 

Saksikan Video Barcelona di Bawah Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Harry Kane

Menurut Sport, Laporta mulai memantau situasi striker Tottenham Hotspur Harry Kane. Klub London Utara itu kabarnya lebih suka menjualnya ke klub lain di negara berbeda ketimbang ke klub Inggris.

Selain itu, Tottenham juga tampaknya setuju untuk membiarkan Kane pergi musim panas ini jika tidak memenangkan trofi apa pun pada akhir musim.

3 dari 3 halaman

Rencana C

Rencana C adalah Lautaro Martinez. Pemain asal Argentina itu telah berada di radar Barcelona selama lebih dari dua tahun. Laporta melihat Martinez sebagai opsi lain untuk posisi striker jika Haaland gagal didapat

Namun, opsi Harry Kane adalah salah satu yang akan menguras tenaga Barcelona. Karena, Manchester United juga dikabarkan berminat kepada Kane.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.