Sukses

Sepak Terjang Kairus Sahel, Paling Setia Dampingi Ellyas Pical di Pojok Ring

Kairus Sahel meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono, Cawang, Kramat Jati, Jakarta Timur, Jumat, 26 Februari 2021.

Liputan6.com, Jakarta Salah seorang pelatih tinju legendaris Indonesia, Kairus Sahel, tutup usia, Jumat (26/2/2021). Kairus Sahel merupakan salah satu sosok penting yang ikut mengantar Ellyas Pical menjadi juara dunia. 

Semasa hidupnya, Kairus Sahel menangani petinju profesional Indonesia yang berlatih di Garuda Jaya Pancoran, Arseto Tanah Abang, Satria Kinajungan Warung Buncit, Cakra Pegangsaan Dua Cakung. Saat Ellyas Pical terjun ke tinju profesional, Kairus Sahel pun dipercaya sebagai salah satu pelatihnya. 

Awalnya, Kairus bertugas sebagai pelatih yang menjalankan program dari Simson Tambunan. Saat Elly bertanding, Kairus berada di pojok ring. Begitu juga saat petinju asal Saparua tersebut merebut gelar juara dunia IBF dari tangan Ju-Do Chun, 3 Mei 1985. Dalam duel ini, Elly berhasil menang KO. 

Sepanjang kariernya, Ellyas Pical telah menjalani 11 kejuaraan dunia. Tiga di antaranya berakhir dengan kekalahan. Setelah Elly keluar dari Garuda Jaya, Kairus masih mendampinginya. Kairus Sahel jadi pelatih utama sejak Elly kalah dari petinju Republik Dominika, Cesar Polanko 1986.  

Total ada delapan kejuaraan dunia yang dilewati Ellyas Pical bersama Kairus Sahel. Hanya saja, ketika Pical bertanding di Amerika Serikat melawan Juan Polo Perez pada tahun 1989, Kairus tidak ikut mendampingi. Dalam duel yang berlangsung di Valley Sports Arena, Roanoke itu, Pical kalah angka. 

 

 

 

Saksikan juga video menarik di bawah ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Menetap di Sukabumi

Kairus Sahel juga merupakan sosok penting di balik kesukesan Oki Abibakrin di pentas kejuaraan Indonesia. Oki adalah petinju kidal dan mantan juara Indonesia kelas bulu dan kelas ringan yunior.

Pada pertengahan tahun lalu, beberapa mantan petinju nasional sempat menyambangi Kairus Sahel di Parung Kuda, Sukabumi, Jawa Barat. Saat itu, Kairus sudah sakit-sakitan.

Seperti dilansir dari Rondeaktual.com, mereka sengaja hadir untuk melihat kondisi Kairus sekaligus menyalurkan bantuan bagi biaya pengobatan Kairus Sahel.

3 dari 3 halaman

Meninggal Dunia

Kairus Sahel sejak Januari lalu diketahui telah menderita sakit komplikasi dan tinggal di rumah istri keduanya di Sukabumi, Jawa Barat. Kairus berobat kerumah sakit. Tetapi, untuk kepentingan perawatan, Fitri, putri kesayangan Kairus Sahel, mengajak orangtuanya ke Bekasi, rumah tinggal Fitri.

Di Bekasi, Fitri merawat Kairus Sahel, pelatih tinju lengendaris yang banyak melahirkan juara. Menurut laporan Rondeaktual, Kairus Sahel diketahui sudah menderita berbagai penyakit, seperti pengroposan tulang, jantung, koresterol, membuatnya mengalami serangan stroke.

Kairus Sahel, 65 tahun, akhirnya meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono, Cawang, Kramat Jati, Jakarta Timur, Jumat, 26 Februari 2021. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.