Sukses

Jadwal Liga Italia : Duel Seru Bologna vs AC Milan

AC Milan bakal berusaha untuk bangkit usai menelan dua kekalahan beruntun di dua ajang berbeda saat melawan Bologna pada lanjutan Liga Italia.

Liputan6.com, Jakarta AC Milan  mencoba untuk memperbaiki hasil saat melakoni laga tandang pada pekan ke-20 Liga Italia. Milan ingin lupakan dua kekalahan saat melawan tuan rumah Bologna di Stadion Renato Dall'Ara, Sabtu (30/1/2021).

Melawan Bologna, AC Milan mencoba bangkit. Sebab, di laga Liga Italia sebelumnya, pasukan Stefano Pioli dipermalukan Atalanta 0-3 di San Siro.

Hasil buruk yang diperoleh AC Milan berlanjut ke perempat final Coppa Italia. Zlatan Ibrahimovic dan kolega kalah 1-2 dari rival sekota Inter Milan.

Sementara itu, Juventus akan menghadapi tuan rumah Sampdoria. Bianconeri datang ke laga ini dengan bermodalkan kemenangan 4-0 atas SPAL di perempat final Coppa Italia.

Sampodria juga punya modal bagus. Pasukan Claudio Ranieri meraih dua kemenangan di laga terakhir, yakni 2-1 atas Sampdoria dan membungkam Parma 2-0.

Ada juga duel Inter Milan melawan Benevento. Bermain di kandang, skuat asuhan Antonio Conte mengincar kemenangan untuk terus menempel AC Milan di puncak klasemen.

Saksikan Video Liga Italia di Bawah Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Jadwal Liga Italia

Sabtu, 30 Januari 2021

21:00 WIB, Bologna vs AC Milan

Minggu, 31 Januari 2021

00:00 WIB, Sampdoria vs Juventus

02:45 WIB, Inter Milan vs Benevento

18:30 WIB, Spezia vs Udinese

21:00 WIB, Atalanta vs Lazio

21:00 WIB, Cagliari vs Sassuolo

21:00 WIB, Crotone vs Genoa

3 dari 4 halaman

Jadwal lainnya

Senin, 1 Februari 2021

00: 00 WIB, Napoli vs Parma

02:45 WIB, AS Roma vs Hellas Verona

 

4 dari 4 halaman

Klasemen Liga Italia

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.