Sukses

Ikut Pesta Tanpa Pakai Masker, Bintang NBA Didenda Rp 704 Juta

Irving didenda NBA sebesar 50.000 USD karena pesta tanpa memakai masker.

Liputan6.com, Jakarta- Bintang NBA dari klub Brooklyn Nets Kyrie Irving jadi sorotan di awal tahun 2021. Irving membuat ulah tak terpuji hingga akhirnya dijatuhi denda besar.

Irving secara mengejutkan menolak untuk membela Nets sejak 7 Januari 2021 lalu ketika melawan Philadelphia 76ers. Tak jelas alasan Irving enggan bermain. Nets hanya memberikan keterangan Irving absen akibat masalah pribadi.

Pelatih Nets Steve Nash juga kebinggungan mengapa Irving tak mau bermain meski tidak sedang sakit ataupun cedera.

Di saat memilih absen Irving rupanya menghadiri pesta ulang tahun salah satu keluarganya. Irving berpesta di dekat kolam renang dan tidak memakai masker.

Kejadian ini membuat Irving melanggar peraturan baru NBA soal protokol kesehatan. Selain tak memakai masker, Irving juga melanggar peraturan larangan mengadakan pertemuan dengan 15 orang atau lebih serta berkunjung ke klub hiburan malam.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Karantina

Tindakan tidak terpuji ini membuat Irving dijatuhi denda besar. Dia harus membayar denda 50.000 dolar Amerika Serikat atau sekitar Rp 704 juta.

Irving juga masih belum bisa bermain di lanjutan NBA. Eks pemain Boston Celtics itu harus menjalani karantina lima hari untuk memastikan dirinya bebas Covid-19.

3 dari 3 halaman

Saksikan Video Menarik Berikut Ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.