Sukses

MotoGP Valencia: Valetino Rossi Yakin Joan Mir Akan Jadi Juara Dunia

Valentino Rossi tidak ragu bahwa Joan Mir akan menjadi juara dunia MotoGP 2020. Menurut Rossi, pembalap Suzuki itu layak mendapatkannya.

Liputan6.com, Valencia - Kenny Roberts, Nicky Hayden, Casey Stoner, Jorge Lorenzo, dan Marc Marquez adalah deretan pembalap selain Valentino Rossi yang sudah memenangkan gelar juara dunia 500 cc atau MotoGP. Hal itu terjadi sejak pembalap asal Italia itu naik ke kelas premier pada 2000 lalu.

Namun, baru bakal ditambahkan ke daftar juara dunia MotoGP musim ini, secepatnya akhir pekan ini. Hal tersebut akan terjadi saat Joan Mir berupaya menyegel gelar juara dunia dalam balapan di MotoGP Valencia.

Joan Mir saat ini memuncaki klasemen dengan 162 poin. Pembalap Suzuki itu unggul 37 poin atas Fabio Quartararo dari tim Petronas Yamaha dan rekan setimnya, Alex Rins.

Dengan menyisakan dua balapan, Joan Mir hanya butuh tambahan 14 poin untuk menyegel gelar juara dunia MotoGP tahun ini. Jika itu terjadi, maka pembalap berusia 23 tahun tersebut bakal menjadi yang pertama bagi tim Suzuki sejak Roberts mengalahkan Rossi pada 2000 lalu.

 

 

Saksikan Video MotoGP di Bawah Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Komentar Valentino Rossi

Valentino Rossi tidak ragu Joan Mir akan menjadi juara dunia MotoGP 2020. Menurutnya, pembalap asal Spanyol itu layak memenangkannya.

"Tidak ada yang bertaruh pada Mir di awal musim, tapi di balapan terakhir musim lalu dia melakukan peningkatan besar dan juga di tes musim dingin dia kuat," kata pembalap Monster Energy Yamaha itu seperti dikutip Crash.

"Bagi saya, dia sangat dewasa. Sepertinya dia memiliki lebih banyak pengalaman mengingat dia adalah pembalap yang sangat muda, ini baru tahun kedua di MotoGP dan dia hanya bermain satu musim di Moto2. Jadi dia adalah bakat yang luar biasa."

"Tidak ada yang menyangka dia bisa memenangkan kejuaraan tahun ini, tapi saya pikir jika dia menang dia pantas mendapatkannya 100% karena dia lebih konstan, yang saya sangat penting tahun ini," ucap Rossi menambahkan.

 

 

3 dari 4 halaman

Kejutan dan Pantas Mendapatkannya

Rossi menilai sukses Joan Mir menjadi juara dunia MotoGP 2020 akan mengejutkan semua orang. Tapi, menurutnya, Joan Mir pantas memenangkannya.

"Dia baru memenangi satu balapan, tapi kami harus ingat di Austria balapan dihentikan karena kecelakaan besar (oleh Maverick Vinales). Tapi jika tidak, dia akan menang di sana juga," ujar Rossi.

"Jadi saya pikir jika dia menang, itu kejutan bagi semua orang, tapi dia pantas mendapatkannya 100%."

 

4 dari 4 halaman

Klasemen MotoGP

1 Joan Mir Team Suzuki Ecstar 162
2 Fabio Quartararo Petronas Yamaha SRT 125
3 Alex Rins Team Suzuki Ecstar 125
4 Maverick Vinales Monster Energy Yamaha MotoGP 121
5 Andrea Dovizioso Mission Winnow Ducati Team 117
6 Franco Morbidelli Petronas Yamaha SRT 117
7 Pol Espargaro Red Bull KTM Factory Racing 106
8 Takaaki Nakagami LCR Honda IDEMITSU 105
9 Jack Miller Pramac Racing 92
10 Miguel Oliveira Red Bull KTM Tech3 90
11 Danilo Petrucci Mission Winnow Ducati Team 77
12 Brad Binder Red Bull KTM Factory Racing 76
13 Johann Zarco Avintia Ducati 71
14 Alex Marquez Repsol Honda 67
15 Valentino Rossi Monster Energy Yamaha MotoGP 58
16 Francesco Bagnaia Pramac Racing 42
17 Iker Lecuona Red Bull KTM Tech3 27
18 Aleix Espargaro Aprilia Racing Team Gresini 27
19 Cal Crutchlow LCR Honda Castrol 26
20 Stefan Bradl Repsol Honda 16
21 Bradley Smith Aprilia Racing Team Gresini 12
22 Tito Rabat Avintia Ducati 10
23 Michele Pirro Pramac Racing 4
24 Lorenzo Savadori Aprilia Racing Team Gresini 0
25 Marc MarquezRepsol Honda 0

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.