Sukses

Surat Terbuka Legenda Manchester United usai Transfer van de Beek Tuntas

Edwin van der Sar menuliskan sebuah pesan yang mendalam kepada suporter Manchester United terkait Donny van de Beek

Liputan6.com, Manchester - Legenda Manchester United (MU) Edwin van der Sar baru-baru ini menuliskan surat terbuka usai rampungnya transfer Donny van de Beek ke Old Traford. Ia menuliskan sebuah pesan mendalam yang dimuat oleh Manchester Evening News terbitan hari ini, Kamis (03/09/2020).

Dalam pesan itu, Legenda sekaligus CEO Ajax Amsterdam ini meminta suporter MU agar selalu mendukung Van de Beek saat berkarier di sana. Ia percaya Old Trafford merupakan teater terbaik untuk van de Beek berkembang.

Seperti dilansir Sky Sports, MU membayar 39 juta euro plus bonus 5 juta euro kepada Ajax. Pemain berusia 23 tahun ini dikontrak selama lima musim hingga Juni 2025 usai lolos tes medis di Belanda.

Kehadiran van de Beek akan memperkuat lini tengah MU setelah hadirnya Bruno Fernandes awal tahun ini. Dengan begitu, manajer Ole Gunnar Solskjaer memiliki banyak opsi pemain tengah berkualitas di musim depan.

Van de Beek sendiri rencananya akan langsung bergabung bersama MU setelah membela Timnas Belanda di UEFA Nations League melawan Polandia (4 September) dan Italia (7 September).

Saksikan Video MU Berikut Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Pesan yang Mengharukan

“Hallo fans MU, semoga kalian dalam keadaan sehat hari ini. Tampaknya kita bertemu lagi. Salah satu pemain kami (Ajax) datang untuk bergabung dengan kalian. Seperti yang sudah-sudah, dia (Van de Beek) sudah bersama kami sejak masih kecil,” tulis Van der Sar dalam pembukaan suratnya.

“Tak lama setelah menjalani debut bersama, ia menjadi salah satu pemain terbaik kami. Khususnya dalam beberapa tahun terakhir yang berjalan luar biasa. Mulai dari final Liga Europa, kiprahnya di Liga Champions, hingga memenangi Liga Belanda.”

“Sama seperti kalian, kami memiliki kebanggaan tersendiri dalam mengembangkan pemain muda dan memberinya jam terbang di tim utama. Bisa dibilang bahwa bintang baru yang datang saat ini merupakan perwujudan dari kebanggan itu.”

“Itu sebabnya kami tidak ingin dia pergi, walaupun kami tahu bahwa saat ini merupakan waktu yang tepat untuk bermain di level lain, untuk terus bermimpi. Saya percaya Old Trafford merupakan teater impian untuknya. Percayalah, saya tahu itu.”

"Jaga Donny baik-baik, bantu dia mewujudkan mimpi. Selamat menikmati masa depan," tutup Van der Sar.

3 dari 3 halaman

Siap Belajar

Van de Beek mengatakan MU memiliki beberapa gelandang terbaik di dunia dan ia menyatakan siap belajar dari mereka.

"Tim ini memiliki beberapa gelandang terbaik di dunia dan saya tahu bahwa saya bisa belajar dari mereka. Setelah berbicara dengan manajer tentang visinya untuk tim ini, arah yang dituju klub sangat mengasyikkan dan saya tidak sabar untuk menjadi bagian dari itu," ujar Van de Beek.

 

Penulis

Dzaky Nurcahyo

Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.