Sukses

Juventus Yakin Paulo Dybala Bersedia Perpanjang Kontrak

Petinggi Juventus, Fabio Paratici, mengonfirmasi bahwa pihaknya tengah mengadakan pembicaraan perpanjangan kontrak dengan Paulo Dybala.

Liputan6.com, Turin - Petinggi Juventus, Fabio Paratici, mengonfirmasi bahwa pihaknya tengah mengadakan pembicaraan perpanjangan kontrak dengan Paulo Dybala.

Kontrak striker internasional Argentina di Juventus Stadium sesungguhnya baru akan habis pada Juni 2022. Namun, manajemen I Bianconeri menilai Dybala layak diberikan kontrak baru.

"Kami saat ini sudah berbicara dengan agennya (Dybala) untuk sementara waktu, dia pemain yang sangat penting bagi kami," kata Paratici kepada DAZN, seperti dilansir Tribal Football.

Pemain berusia 26 tahun itu menjadi salah satu pemain Juventus yang tampil luar biasa musim ini. Dybala berkontribusi dalam 30 gol Juventus dari 40 penampilan sejauh musim ini.

Di bawah asuhan Maurizio Sarri, Dybala terus menunjukkan performa mengesankan. Paratici mengaku klub asal Kota Turin tersebut tidak pernah berpikir untuk melepas Dybala.

Saksikan Video Juventus di Bawah Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Nomor 10

"Kami melakukan investasi yang sangat besar untuknya. Itu pertaruhan klub, tapi hal yang selalu kami yakini," jelas Paratici.

"Kami bahkan memberinya kostum nomor 10 kami. Kami selalu punya keyakinan pada Paulo," ungkap pria berusia 48 tahun ini.

 

3 dari 3 halaman

Scudetto Kesembilan

Juventus musim ini berpeluang untuk memenangkan gelar Scudetto kesembilan mereka secara beruntun. Itu akan menjadi scudetto kelima bagi Dybala dengan seragam I Bianconeri.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.