Sukses

MU Dapat Lampu Hijau Rekrut Gelandang Muda Ajax

Pihak Donny van de Beek sudah menerima proposal tersebut dan tengah mempelajari tawaran yang masuk dari MU.

Manchester - Rencana MU untuk mendapatkan Donny van de Beek mendapatkan titik terang. Pelatih Ajax Amsterdam mengakui tiga bintangnya bisa dilepas jika ada penawaran yang cocok.

Tiga pemain itu ialah Andre Onana, Donny van de Beek, dan Nicolas Tagliafico. 

"Bursa transfer akan dimulai pada bulan Agustus. Liga sekarang sedang dimainkan, sehingga aliran uang sudah kembali lagi. Nilai pasar pemain akan sedikit menurun, tetapi tidak banyak," kata Erik ten Hag kepada Het Parool, dikutip dari Sportsmole, Senin (29/6/2020).

Ten Hag menegaskan, Ajaz tidak akan membiarkan mereka pergi dengan harga murah. Namun, dia mengakui tiga pemainnya itu sudah meminta izin untuk mencari tantangan baru.

"Berdasarkan kinerja dan ambisi mereka, sejumlah pemain kami juga ingin pindah ke luar negeri. Kami telah membuat perjanjian dengan Andre Onana, Donny van de Beek dan Nicolas Tagliafico," katanya.

Musim ini, Ajax telah melepas satu bintangnya, Hakim Ziyech, ke Chelsea. Sementara, Donny van de Beek merupakan satu di antara pemain yang masuk daftar prioritas MU.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Prioritas

Van de Beek sudah dikaitkan dengan MU sejak musim lalu. Tim Setan Merah dikabarkan terkesan dengan permainan sang gelandang yang membuat Ajax mengawinkan gelar Eredivisie dan KNVB Bekker musim lalu.

Tim Setan Merah sudah menyerahkan draft kontrak tersebut untuk Van de Beek. Pihak Donny van de Beek sudah menerima proposal tersebut dan tengah mempelajari tawaran yang masuk dari Manchester United.

Akan tetapi, Manchester United harus merogoh kocek dalam-dalam untuk mendapatkan jasa Van de Beek. Ajax baru akan melepas Donny van de Beek dengan banderol 60 juta euro (Rp968 miliar).

Sumber: Het Parool via Sportsmole

Disadur dari: Bola.com (penulis Wiwig P, published 29/6/2020)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.