Sukses

Giliran Pelatih Parma Ketahuan Sempat Terinfeksi Virus Corona Covid-19

Italia menjadi salah satu negara yang terdampak besar pandemi virus corona covid-19. Tercatat ada 234.801 kasus hingga Minggu (7/7/2020) dan menewaskan 33.846 orang.

Liputan6.com, Parma - Pelatih Parma, Roberto D'Aversa mengaku sempat terinfeksi virus corona covid-19. Namun kondisinya tidak terlalu parah dan hanya menjalani isolasi mandiri.

Italia menjadi salah satu negara yang terdampak besar pandemi virus corona covid-19. Tercatat ada 234.801 kasus hingga Minggu (7/7/2020) dan menewaskan 33.846 orang.

Aversa menjadi pelatih ketiga di Serie A yang terinfeksi virus corona covid-19. Sebelumnya ada pelatih Fiorentina Beppe Iachini dan pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini.

"Saya sempat merasa demam beberapa hari setelah laga lawan SPAL, 9 Maret lalu. Namun saya tidak tahu apakah itu karena virus corona covid-19 atau bukan karena saya tidak swab test," ujar Aversa seperti dilansir Football Italia.

"Saat itu saya tidak swab test karena tidak merasakan semua gejala virus corona covid-19. Saya baru mengetahui kalau positif setelah tes darah beberapa hari lalu."

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Waktu Berkualitas

Di sisi lain, Aversa mengaku senang kompetisi sempat tertunda karena adanya pandemi virus corona covid-19.

"Saya menghabiskan waktu lockdown bersama keluarha. Jujur waktu seperti kemarin sangat jarang saya rasakan saat menjadi pemain atau pelatih," ujarnya.

"Untuk sekarang saya sudah tak sabar melihat tim bertanding. Bisa memulai lagi kompetisi sangat menyenangkan."

3 dari 3 halaman

Klasemen Serie A

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.