Sukses

Striker Juventus Rindu Main Bareng Pogba

Penyerang Juventus, Paulo Dybala rupanya merindukan bermain bareng mantan rekan setimnya, Paul Pogba

Liputan6.com, Turin - Penyerang Juventus, Paulo Dybala rupanya merindukan bermain bareng mantan rekan setimnya, Paul Pogba. Ia pun berharap bisa bereuni dengan gelandang yang kini merumput bersama MU itu.

Duo ini bekerja sama di Turin selama musim 2015-2016. Mereka bahu membahu mengantarkan Juventus perkasa di Serie A dan menjuarai Coppa Italia. Setelah itu, Pogba kembali ke Manchester United.

Paul Pogba berulang kali dikaitkan dengan kepindahan ke Juventus sejak itu. Sementara, Dybala hampir bergabung dengan Manchester United pada musim panas lalu.

Pemain Argentina itu juga mengungkap keinginannya untuk bersatu kembali dengan Pogba.

"Tentu saja saya tidak bisa mengabaikan seragam seperti ini," kata Dybala ketika memilih jersey favoritnya di situs UEFA.

"Ini dari Manchester, dari teman saya Paul. Teman yang saya kagumi bahkan lebih sebagai pemain sepak bola. Saya memiliki kesempatan menikmati hal-hal besar dengannya dan mudah-mudahan saya bisa mengulanginya suatu hari nanti," kata Paulo Dybala.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Juventus Bakal Korbankan 3 Pemain demi Pogba

Juventus terus berupaya untuk mendapatkan Paul Pogba pada bursa transfer musim panas tahun ini. Seperti dilansir La Gazzetta dello Sport, I Bianconeri siap melepas tiga pemain demi mendatangkan Pogba.

Gelandang Timnas Prancis tersebut kerap dikabarkan bakal angkat kaki dari Manchester United. Bahkan, Paul Pogba telah memberikan salam perpisahan kepada MU pada akhir musim lalu.

Juventus dan Real Madrid disebut-sebut siap meminang Pogba dari The Red Devils pada musim panas 2019. Akan tetapi, pemain berusia 27 tahun tersebut urung hengkang dari Manchester United.

Meski begitu, kabar kepergian Paul Pogba dari Old Trafford tak pernah surut. Juve masih ingin memulangkan sang pemain ke kota Turin pada musim panas 2020.

Demi bisa merealisasikan rencana tersebut, I Bianconeri akan melepas tiga pemain ke klub lain. Ketiga pemain itu adalah Miralem Pjanic, Federico Bernardeschi, dan juga Douglas Costa.

Juventus tak lagi membutuhkan jasa Pjanic karena sudah memiliki Rodrigo Bentancur, adapun Bernardeschi minim kontribusi, sedangkan Costa kehilangan tempat di skuat inti. Nantinya, dana hasil penjualan ketiga pemain tersebut akan digunakan untuk menebus Paul Pogba dari MU.

Sumber: Sportsmole

Disadur dari: Bola.com

Penulis/Editor: Wiwig Prayugi

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini