Sukses

Thomas Partey Tergiur Gabung Arsenal

Rencana Arsenal mendapatkan tanda tangan Thomas Partey pada bursa transfer musim panas tahun ini terbuka lebar.

Madrid- Rencana Arsenal mendapatkan tanda tangan Thomas Partey pada bursa transfer musim panas tahun ini bisa jadi bakal terwujud. Gelandang Atletico Madrid itu dilaporkan juga tergiur membela The Gunners musim depan.

Arsenal diketahui tengah memprioritaskan belanja gelandang bertahan. Manajer Tim Gudang Peluru, Mikel Arteta, merasa gelandang bertahan yang bagus sangat penting untuk timnya pada musim 2020-2021.

Salah satu nama yang diberitakan menjadi target transfer Arsenal adalah Thomas Partey. Sang gelandang memukau Arteta dengan penampilannya yang apik bersama Atletico Madrid pada musim ini.

Seperti dilansir The Telegraph, Arsenal berpeluang mengamankan jasa Partey. Pasalnya, pemain berusia 26 tahun tersebut juga tertarik untuk pindah ke klub asal London Utara tersebut.

Menurut laporan itu, Partey sebenarnya sudah lama memendam hasrat untuk bermain di Inggris. Sejak kecil, dia merasa Premier League adalah liga yang paling menantang.

Untuk itu, Thomas Partey ingin merasakan bermain di liga tersebut dalam kariernya. Pemain Timnas Ghana itu merasa tawaran dari Arsenal sangat sayang untuk dilewatkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Siapkan Dana Rp 845 Miliar

Atletico Madrid dikabarkan tidak bakal menghalangi kepergian Partey ke Arsenal. Namun, Atletico meminta The Gunners membayar penuh mahar transfer sang gelandang.

Arsenal harus membayar sekitar 45 juta poundsterling (Rp 845 miliar) untuk mengamankan jasa Partey. Los Rojiblancos juga tidak menerima opsi tukar tambah untuk Thomas Partey.

Atletico Madrid memiliki nilai tawar yang kuat untuk transfer si pemain pada musim panas nanti. Hal ini dikarenakan sang gelandang tercatat masih terikat kontrak hingga 30 Juni 2023 bersama Atletico.

Sumber: The Telegraph

Disadur dari: Bola.net (Penulis: Serafin Unus Pasi/Published: 05/05/2020)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini