Sukses

5 Bintang Liga Italia yang Paling Berharga

Berikut 5 bintang Liga Italia yang paling berharga. Tidak ada nama bintang Juventus Cristiano Ronaldo dan striker Lazio Ciro Immobile.

Liputan6.com, Turin - Di usia 35 tahun, Cristiano Ronaldo masih dihargai 60 juta euro atau sekitar Rp 982,7 miliar. Bintang Juventus itu masih bertaring di lapangan dengan mencetak 21 gol dari 22 pertandingan Liga Italia musim ini.

Performa Ronaldo di Liga Italia musim ini layak mendapat penilaian yang lebih tinggi. Tetapi, usianya yang terus bertambah membatasinya.

Striker Lazio Ciro Immobile berada dalam teka-teki serupa. Pemain berusia 30 itu memasuki fase akhir kariernya.

Seperti Ronaldo, Immobile adalah sosok utama di Lazio. Tetapi, ia nilainya bukan yang tertinggi di tim Romawi tersebut. Gelandang muda, Sergej Milinkovic-Savic, dengan karier hebat di depannya dihargai lebih tinggi.

Berikut 5 pemain bintang di Liga Italia yang paling berharga seperti dikutip dari Ronaldo.com.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

Lautaro Martinez

Lautaro Martinez telah mencetak 16 gol untuk Inter Milan sejauh musim ini. Striker asal Argentina itu telah dikaitkan dengan kepindahan ke Barcelona dan Manchester United.

Pelatih Inter Antonio Conte tak ingin kehilangan pemain berusia 22 tahun yang dihargai 64 juta euro tersebut.

 

 

3 dari 6 halaman

Matthijs de Ligt

Bek tengah Timnas Belanda itu tak memiliki musim yang diharapkan bersama Juventus. Menerima saran Cristiano Ronaldo dan bergabung dengannya di Turin, De Ligt belum menampilkan performa terbaiknya.

Juventus membeli De Ligt dari Ajax seharga 85,5 juta euro. Tetapi, bek berusia 20 tahun itu harganya turun sekitar 20 juta menjadi 67,5 juta euro.

 

 

4 dari 6 halaman

Romelu Lukaku

Antoino Conte akhirnya mendapatkan pemain yang diinginkan. Romelu Lukaku bergabung dengan Conte di Inter Milan musim ini.

Lukaku memutuskan meninggalkan Manchester United usai performanya merosot di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer. Keputusan pindah ke Inter terbukti tepat.

Striker asal Belgia itu menjadi mesin gol Inter. Pemain yang telah mencetak 17 gol di Serie A Italia itu kini bernilai 68 juta euro.

 

5 dari 6 halaman

Christian Eriksen

Ketika Christian Eriksen bergabung dengan Inter Milan pada Januari 2020, Tottenham Hotspur harus kehilangan 70 juta euro. Spurs hanya menerima 20 juta euro dari Inter dari seharusnya 90 juta euro.

Namun, nilainya terus menurun di Inter. Kendati demikian, ia masih merupakan pesepak bola paling berharga kedua di papan atas Italia.

 

 

6 dari 6 halaman

Paulo Dybala

Salah satu dari sedikit pemain yang secara teratur bermain dengan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo adalah Paulo Dybala. Dia sempat dirumorkan akan meninggalkan Allianz Stadium pada musim panas lalu, namun memilih bertahan.

Keputusan tersebut membuat nilai Dybala meningkat dan penyerang Juventus itu adalah bintang paling berharga di Serie A Italia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.