Sukses

Pelatih Barcelona Akui Terpengaruh Gaya Johan Cruyff

Johan Cruyff meninggal dunia di Barcelona akibat kanker paru-paru. Pria yang juga pernah menukangi Ajax Amsterdam itu memang dikenal sebagai perokok berat.

Liputan6.com, Barcelona - Pelatih Barcelona, Quique Setien mengaku ikut terpengaruh oleh sosok legendaris Johan Cruyff. Menurut Setien, pelatih legendaris Barcelona itu membuat lebih perhatian soal taktik.

"Sampai saya melihat Barcelona yang dilatih Cruyff, saya tidak teralu berpikir terlalu banyak soal taktik. Saya masuk ke lapangan dan begitu saja," kata Setien seperti dilansir Sport.

Sabtu pekan lalu seharusnya menjadi ulang tahun ke-74 Cruyff. Namun sosok legendaris asal Belanda itu telah meninggal dunia pada 24 Maret 2016.

Cruyff meninggal dunia di Barcelona akibat kanker paru-paru. Pria yang juga pernah menukangi Ajax Amsterdam itu memang dikenal sebagai perokok berat.

Saat menjadi pelatih, Cruyff dinilai mengubah sepak bola signifikan. Ia dikenal sebagai sosok yang memperkenalkan sepak bola menyerang dan dominan sebagai cikal bakal taktik tiki-taka.

Banyak pelatih dan pemain yang terpengaruh dengan gaya kepelatihannya. Pep Guardiola barangkali menjadi salah satu yang terpopuler.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Ikut Terpengaruh

Setien mengatakan, dirinya juga termasuk yang terpengaruh oleh gaya Cruyff. Menurut Setien, menyaksikan tim yang dilatih Cruyff membuatnya berpikir.

"Menguasia bola, saya mulai melihat cara mereka bermain, Anda melihat aspek taktik dan mengapa itu terjadi. Anda menganalisa itu, Anda menyadari apa yang Anda suka dan mulai mendapat ide di kepala," ujarnya.

3 dari 3 halaman

Statistik Cruyff Saat Melatih Barcelona

Liga Spanyol: 4

Copa del Rey: 1

Piala Super Spanyol: 3

Liga Champions: 1

UEFA Cup Winners Cup: 1

Piala Super Eropa: 1

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini