Sukses

Pandemi Corona Covid-19, FIFA Ubah Kebijakan Transfer dan Kontrak Pemain

FIFA juga telah bergerak untuk mengatasi masalah para pemain yang jatuh kontrak di musim panas ketika kompetisi belum selesai.

Liputan6.com, Jakarta Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) bertindak cepat dalam menanggapi wabah virus Corona Covid-19. FIFA telah mengkonfirmasi jendela transfer musim panas Liga Inggris dapat dipindahkan waktunya.

FIFA juga menyatakan pemain yang akan keluar dari kontrak di musim panas akan diizinkan untuk bermain di klub mereka saat ini hingga akhir musim domestik.

Penutupan hampir semua liga di seluruh dunia - Liga Inggris, telah ditunda sejak 13 Maret - mendorong FIFA untuk membentuk sebuah panitia kerja untuk menilai dampak hukum dan olahraga dari masalah tersebut.

Diperkirakan banyak liga yang biasanya akan berakhir sebelum Juni mungkin tidak dapat melanjutkan dengan aman sampai musim panas nanti.

Di antara sejumlah arahan yang diumumkan oleh FIFA, Selasa (7/4/2020), termasuk masalah yang tidak terhindarkan dari jendela transfer, yang di Inggris akan berlangsung antara 1 Juli dan 31 Agustus, pada dasarnya mengkonfirmasikan perpanjangan dilakukan tak terbatas untuk musim ini.

"FIFA akan fleksibel dan akan memungkinkan transfer windows yang relevan untuk dipindahkan sehingga mereka jatuh antara akhir musim lama dan awal musim baru," kata sebuah pernyataan.

 

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Kontrak Pemain

FIFA juga telah bergerak untuk mengatasi masalah para pemain yang jatuh kontrak di musim panas ketika kompetisi belum selesai.

Banyak dari kontrak itu, seperti gelandang Liverpool Adam Lallana dan bek Everton Leighton Baines, akan berakhir pada 30 Juni, saat musim Liga Inggris hampir pasti belum selesai.

Klub sekarang diharapkan untuk menghormati kontrak-kontrak ini sampai tanggal di kompetisi domestik berakhir.

3 dari 3 halaman

Prioritas

Jika musim atau periode pendaftaran tumpang tindih, prioritas diberikan kepada klub awal pemain untuk menyelesaikan musim dengan skuat asli mereka.

"Kontrak pemain yang kedaluwarsa biasanya berakhir ketika musim berakhir, dengan tanggal penghentian yang bertepatan dengan akhir musim," kata FIFA.

"Diusulkan agar kontrak diperpanjang hingga waktu musim benar-benar berakhir. Ini harus sejalan dengan niat awal para pihak ketika kontrak ditandatangani dan juga harus menjaga integritas dan stabilitas olahraga."

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini