Sukses

Pelatih Timnas Shin Tae-yong Bakar Semangat Tenaga Medis Hadapi Virus Corona Covid-19

Nahkoda Timnas Indonesia itu turut prihatin karena kasus virus corona covid-19 di Indonesia terus bertambah.

Liputan6.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memberikan semangat kepada tenaga medis yang berada di garis depan dalam berperang melawan virus corona covid-19.

Nahkoda Timnas Indonesia itu turut prihatin karena kasus virus corona covid-19 di Indonesia terus bertambah. Pada Rabu (1/4/2020), sudah ada 1.528 orang yang dinyatakan positif terinfeksi virus corona covid-19.

Tercatat, ada 136 orang yang sudah meninggal dunia karena virus corona. Namun, baru ada 81 orang yang dinyatakan sembuh.

"Masyarakat Indonesia sangat terima kasih dan mendukung serta memberikan semangat untuk para dokter dan tenaga medis, tenaga kalian sangat dibutuhkan oleh para penduduk Indonesia," ucap Shin Tae-yong.

"Karena pelayanannya saat ini dalam menangani virus corona, semangat selalu,” kata pelatih Timnas Indonesia asal Korea Selatan tersebut, dikutip dari situs resmi PSSI.

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Jadwal Debut Tertunda

Pandemi virus corona covid-19 juga membuat debut Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia tertunda. Jika tidak ada wabah ini, dia seharusnya sudah menjalani debut bersama Skuat Garuda.

Alhasil, tiga pertandingan Timnas Indonesia di sisa babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 akan dilangsungkan pada Oktober dan November mendatang. Perubahan jadwal ini merupakan keputusan FIFA.

 

3 dari 3 halaman

Jadwal Timnas Indonesia

8 Oktober 2020

Thailand vs Timnas Indonesia

13 Oktober 2020

Timnas Indonesia vs Uni Emirat Arab

12 November 2020

Vietnam vs Timnas Indonesia

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.