Sukses

Pandemi Corona Covid-19: Liga Italia Bisa Dihentikan

Di Eropa, Italia menjadi negara terparah yang terpapar pandemi virus corona.

Liputan6.com, Roma - Ketua Asosiasi Pemain Italia, (AIC), Damiano Tommasi yakin Liga Italia sangat mungkin dihentikan. Saat ini, Liga Italia sedang berhenti sementara lantaran pandemi virus corona.

Hal itu dilontarkan Tommasi merespon pernyataan Menteri Olahraga Italia, Vincenzo Spadafora. Ia mengatakan, harus ada reformasi di Liga Italia begitu pandemi virus corona selesai.

Tommasi mengatakan, AIC merencanakan pertemuan pada Senin (30/3/2020) waktu setempat. Pertemuan itu akan membahas pemotongan gaji yang dilakukan sejumlah klub menyikapi pandemi virus corona.

Namun pembahasan mungkin melebar untuk merespon pernyataan Spadafora. Salah satunya adalah tentang kemungkinan menghentikan kompetisi.

"Ada satu hal lagi yang akan ditambahkan dalam pertemuan karena setelah pernyataan Spadafora, ada wacana bahwa kompetisi akan selesai di sini," kata Tommasi seperti dilansir Football Italia.

Virus corona covid-19 menjadi pandemi sejak ditemukan di Tiongkok Desember lalu. Hingga kini ada total menurut data New York Times, Senin (30/3/2020) 702.600 orang dinyatakan positif dengan 33.341 orang meninggal dunia.

Di Eropa, Italia menjadi negara terparah yang terpapar pandemi. Jumlah orang yang positif virus corona di sana mencapai 97.689 dengan korban jiwa mencapai 10.779.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Soal Opsi Potong Gaji

Lebih lanjut, Tommasi juga menanggapi tindakan Juventus yang memotong gaji para pemainnya. Tommasi mengaku langkah itu sah saja dilakukan jika ada kesepakatan dari pemain dan klub.

"Juve maju lebih dahulu, tetapi langkah mereka tidak mengejutkan kami. Kami juga tidak merasa dilangkahi. Lagipula, Giorgio Chiellini (bek Juventus, red) adalah penasehat kami," kata Tommasi mengakhiri.

Di sisi lain, saat ini ada 17 pemain Liga Italia yang dinyatakan positif covid-19. Tiga di antaranya adalah pemain Juventus yakni Daniele Rugani, Paulo Dybala, dan Blaise Matuidi.

3 dari 3 halaman

17 Pemain Liga Italia yang Positif Virus Corona

Daniele Rugani (Juventus)

Blaise Matuidi (Juventus)

Paulo Dybala (Juventus)

Manolo Gabbiadini (Sampdoria)

Omar Colley (Sampdoria)

Albin Ekdal (Sampdoria)

Antonino La Gumina (Sampdoria)

Morten Thorsby (Sampdoria)

Fabio DePaoli (Sampdoria)

Bartosz Bereszynski (Sampdoria)

Germán Pezzella (Fiorentina)

Patrick Cutrone (Fiorentina)

Dusan Vlahovic (Fiorentina)

Mattia Zaccagni (Verona)

Marco Sportiello (Atalanta)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.