Sukses

Bek Inter Milan Akui Sulit Kalahkan Ludogorets Tanpa Penonton

Inter Milan harus menjamu Ludogorets Razgard tanpa penonton pada leg kedua 32 besar Liga Europa di Giuseppe Meazza.

Liputan6.com, Milan- Bek Inter Milan, Andrea Ranocchia mengakui timnya harus kerja keras untuk kalahkan Ludogorets Razgard. Inter berhasil menang dan lolos ke babak selanjutnya.

Inter Milan menjamu Ludogorets pada leg kedua babak 32 besar Liga Europa, Jumat (28/2) dini hari WIB. Bermain di Giuseppe Meazza, Nerazzurri menang dengan skor 2-1.

Inter sejatinya sempat tertinggal lewat gol Cauly Oliviera Souza. Akan tetapi, tuan rumah mampu membalikkan keadaan lewat Cristiano Biraghi dan Romelu Lukaku.

Dengan kemenangan ini, Inter akhirnya memastikan diri lolos ke babak 16 besar. Pasukan Antonio Conte melaju dengan mengantongi agregat 4-1 atas wakil Bulgaria tersebut.

Pertandingan Inter Milan kontra Ludogorets sendiri harus digelar tanpa penonton. Hal itu lantaran saat ini sedang mewabah virus Corona di Italia.

 

Video

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Tidak Mudah

Ranocchia merasa sangat puas dengan kemenangan yang diraih timnya atas Ludogorets. Namun, ia mengakui kalau bermain tanpa penonton itu juga tidak mudah.

“Kami tidak terbiasa bermain tanpa dukungan langsung dari para pendukung dan laga berjalan sedikit sulit, namun hal terpenting adalah kami lolos ke babak berikutnya. Kami berhasil mencapai target tersebut," kata Ranocchia di laman resmi Inter.

Setelah menghadapi Ludogorets, Inter akan berkunjung ke markas Juventus, Senin (2/3) dini hari WIB. Ranocchia meminta Inter untuk segera mengalihkan fokus pada laga tersebut.

"Kini fokus kami beralih ke laga kontra Juventus pada Senin dini hari. Tiga poin dipertaruhkan dan ini merupakan pertandingan besar di Italia, yang mana kami tahu bahwa para pendukung Nerazzurri berharap yang terbaik maka kami akan siap menghadapi laga ini,” tandasnya.

Sumber: Inter.it

Disadur dari Bola.net (Aga Deta,published 28/2/2020)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.