Sukses

Persib Kalah Lagi, Supardi Kecewa dan Minta Maaf

Bek sayap yang juga kapten tim Persib Bandung Supardi Nasir, tak bisa menutupi kekecewaan setelah ditekuk tamunya Persela Lamongan 0-2.

Liputan6.com, Bandung Bek sayap yang juga kapten tim Persib Bandung Supardi Nasir, tak bisa menutupi kekecewaan setelah ditekuk tamunya Persela Lamongan 0-2 dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019, Selasa (3/12/2019).

Hasil negatif ini membuat kedua kalinya Persib menelan kekalahan. Hal yang sama terjadi ketika Maung Bandung dijungkalkan Bali United 2-3 pada laga pekan lalu di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

"Hasil yang tidak kita harapkan, kita sangat kecewa. Kata maaf mungkin untuk semua tidak cukup, tetapi yakinlah tim ini akan bangkit," kata Supardi usai laga.

Pemain bernomor punggung 22 itu tak menampik hasil buruk melawan Persela membuat mental tim anjlok. Untuk itu, dia berharap dukungan positif tetap diberikan untuk menghadapi tekanan saat ini.

"Persib mungkin dalam keadaan sedikit tertekan saat ini, tetapi kita butuh dukungan semua, itu yang kita butuhkan sekarang. Cacian dan hinaan yang akan kita terima ya kita terima, enggak ada masalah bagi kita selama itu masih di batas kewajaran," ujarnya.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Kurang Siap

Menurut Supardi, secara permainan Persib kurang siap menghadapi agresivitas Persela. Bahkan itu sudah terjadi sejak babak pertama.

"Sebenarnya mereka memanfaatkan kesalahan kita, mungkin kitanya yang kurang siap hari ini. Kita sedikit agak telat membalas dan mungkin fokus pemain di awal-awal kurang mungkin," ucapnya.

3 dari 3 halaman

Posisi 10

Atas hasil tersebut, Persib terlempar posisinya ke urutan 10 klasemen. Dari 30 laga yang dimainkan, Maung Bandung baru mengumpulkan 41 angka.

Simak video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.