Sukses

Tottenham Hotspur Ogah Belanja Pemain untuk Mourinho

Selain itu gaji Mourinho di Tottenham Hotspur juga termasuk tinggi. Yakni mencapai 13 juta pound sterling atau hampir dua kali lipat gaji manajer Spurs sebelumnya, Mauricio Pochettino.

Liputan6.com, London - Tottenham Hotspur mengaku tak punya unag untuk membeli pemain pada bursa transfer Januari mendatang. Manajemen meminta Jose Mourinho menjual pemain dulu sebelum mendatangkan pemain lain.

Seperti diketahui, Tottenham baru saja membangun stadion baru. Biayanya tak murah yakni mencapai satu miliar pound sterling.

Itu sebabnya Tottenham Hotspur pun tak bisa membeli pemain bintang dalam waktu dekat. Apalagi musim panas kemarin mereka telah menghabiskan dana hingga 90 juta pound sterling.

Padahal Mourinho sendiri selama ini terkenal sebagai manajer yang royal belanja pemain. Saat menangani MU dia menghabiskan dana hingga 300 juta pound sterling.

Selain itu gaji Mourinho di Tottenham Hotspur juga termasuk tinggi. Yakni mencapai 13 juta pound sterling atau hampir dua kali lipat gaji manajer Spurs sebelumnya, Mauricio Pochettino.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Jadwal Liga Inggris

Sabtu, 23 November 2019

19.30 WIB, West Ham United vs Tottenham Hotspur

22.00 WIB, AFC Bournemouth vs Wolverhampton

22.00 WIB, Arsenal vs Southampton (TVRI)

22.00 WIB, Brighton Albion vs Leicester City

22.00 WIB, Crystal Palace vs Liverpool

22.00 WIB, Everton vs Norwich City

22.00 WIB, Watford vs Burnley

3 dari 3 halaman

Jadwal Liga Inggris

Minggu, 24 November 2019

00.30 WIB, Manchester City vs Chelsea

23.30 WIB, Sheffield United vs Manchester United

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.