Sukses

Chelsea Melesat, Denda Pemain Jadi Kunci?

Ada cerita menarik di balik kesuksesan Chelsea musim ini. Rupanya Frank Lampard menerapkan aturan yang sangat ketat pada para pemainnya.

Liputan6.com, London - Ada cerita menarik di balik kesuksesan Chelsea musim ini. Rupanya Frank Lampard menerapkan aturan yang sangat ketat pada para pemainnya.

Dalam foto yang beredar di dunia maya, Lampard menerapkan denda bervariasi bagi pemain yang melakukan pelanggaran. Nominalnya mulai dari seribu pound sterling atau Rp 18 juta hingga 20 ribu pound sterling Rp 361 juta.

Denda terkecil diberikan pada pemain yang teleponnya berdering saat makan bersama tim. Selain itu denda yang sama juga diberikan pada pemain yang telat datang ke gym dan membawa jersey yang salah saat berlaga.

Sedangkan denda terbesar diberikan pada pemain Chelsea yang terlambat datang saat latihan. Selain itu pemain Chelsea yang tidak melapor sakit sebelum latihan juga akan didenda 10 ribu pound sterling.

Denda paling unik adalah saat pemain Chelsea terlambat ikut rapat yakni 500 pound per menit. Seluruh dneda harus dibayar paling lama dua pekan dari pelanggaran dan akan digunakan untuk kegiatan sosial.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Posisi Chelsea

Chelsea saat ini berada di posisi ketiga klasemen Liga Inggris. Mereka mengoleksi 26 poin dari 12 laga.

Bahkan Chelsea mampu meraih enam kemenangan beruntun di Liga Inggris. Atau yang pertama sejak musim 2016/17.

3 dari 3 halaman

Hasil Liga Inggris

Berikut hasil lengkap Liga Inggris pekan ke-12:

Norwich 0-2 Watford

Chelsea 2-0 Crystal Palace

Burnley 3-0 West Ham

Newcastle 2-1 Bournemouth

Southampton 1-2 Everton

Tottenham 1-1 Sheffield

Leicester 2-0 Arsenal

MU 3-1 Brighton

Wolverhampton 2-1 Aston Villa

Liverpool 3-1 Man City

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea

  • Frank Lampard adalah eks pemain sepak bola yang pernah membela beberapa klub. Kini, ia menjadi seorang pelatih di Everton
    Frank Lampard adalah eks pemain sepak bola yang pernah membela beberapa klub. Kini, ia menjadi seorang pelatih di Everton

    Frank Lampard

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris