Sukses

Ibrahimovic: Teknik Lukaku Kurang Bagus

Ibrahimovic memang kenal betul siapa Lukaku. Keduanya pernah main bareng di Manchester United.

Liputan6.com, Milan - Mantan striker Inter Milan, Zlatan Ibrahimovic, meminta fans La Beneamata untuk tak berharap banyak pada teknik yang dimiliki Romelu Lukaku. Menurut dia, pemain asal Belgia itu kurang bagus dalam sentuhan pertama.

Lukaku, 26 tahun, dilihat publik sebagai striker yang tak memiliki sentuhan bola bagus dan lebih mengandalkan fisik dalam permainannya. Ibrahimovic mengetahui hal tersebut dan bahkan pernah bertaruh dengannya soal itu.

Ibrahimovic memang kenal betul siapa Lukaku. Keduanya pernah main bareng di Manchester United.

“Saya akan mengatakan ini soal Lukaku. Jangan berharap teknik yang baik dari Lukaku," kata Ibrahimovic di Soccerway.

“Di Manchester United, kami bertaruh: 'Saya akan memberi Anda 50 poundsterling untuk setiap sentuhan pertama yang bagus dar Anda lakukan'. Dia menjawab: 'Apa yang saya menangkan jika saya berhasil?' Saya tidak mengatakan apa-apa kepadanya, dia hanya akan menjadi pemain yang lebih baik. Sebagai catatan, Lukaku tidak pernah menerima taruhan itu! Mungkin dia takut kalah."

* Dapatkan pulsa gratis senilai jutaan rupiah dengan download aplikasi terbaru Liputan6.com mulai 11-31 Oktober 2019 di tautan ini untuk Android dan di sini untuk iOS

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Determinasi Tinggi

Meski meremehkan teknik Lukaku, namun Ibrahimovic mengakui mantan pemain Everton itu memiliki determinasi tinggi di lapangan.

"Terlepas dari lelucon, Lukaku memiliki rasa lapar untuk membuktikan dirinya kepada dunia. Dan saya yakin dia juga akan berhasil di Inter,” Ibrahimovic menambahkan.

3 dari 3 halaman

Statistik Lukaku

Lukaku sendiri sudah membela Inter dalam delapan pertandingan di semua kompetisi musim ini. Ia juga menyumbangkan tiga gol.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.