Sukses

Iri pada De Gea, Gelandang MU Minta Naik Gaji 2 Kali Lipat

Gaji Pogba di MU kini kalah dengan penjaga gawang asal Spanyol, David De Gea. Sang kiper mendapat kenaikan gaji menjadi 350 ribu pounds (Rp6,09 miliar) per pekan setelah memperpanjang kontraknya di Old Trafford.

Manchester - Paul Pogba terus membuat manajemen MU gerah. Terbaru, gelandang asal Prancis itu meminta kenaikan gaji sebesar dua kali lipat menjadi 600 ribu pounds (Rp10,45 miliar) per pekan. 

Seperti dilansir The Sun, Sabtu (28/9/2019), Pogba saat ini mengantongi gaji dari MU senilai 300 ribu pounds (Rp5,23 miliar) per pekan atau 15 juta pounds (Rp261 miliar) per tahun. Dalam negosiasi dengan klub, pemain Prancis itu mengajukan kenaikan gaji menjadi 30 juta pounds (Rp523 miliar) per tahun. 

Menurut Pogba, pemain dengan kualitas seperti dirinya berhak mendapat gaji lebih besar daripada yang diterimanya saat ini. 

Gaji Pogba di Manchester United kini kalah dengan penjaga gawang asal Spanyol, David De Gea. Sang kiper mendapat kenaikan gaji menjadi 350 ribu pounds (Rp6,09 miliar) per pekan setelah memperpanjang kontraknya di Old Trafford. 

Untuk merayakan kenaikan gaji tersebut, De Gea dikabarkan mentraktrir rekan-rekan setimnya beberapa hari lalu. Namun, Paul Pogba disebut-sebut tak ikut serta dalam perayaan tersebut. 

Pogba dikabarkan juga diragukan bisa tampil pada pertandingan MU kontra Arsenal, Senin (30/9/2019) malam waktu setempat, karena belum sepenuhnya pulih dari cedera engkel.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Berpotensi Hengkang pada Januari 2020

Masa depan Pogba di Old Trafford terus menjadi bahan spekulasi sejak bursa transfer musim panas 2019. Dia terang-terangan mengatakan ingin mencari tantangan baru. 

Sang pemain dikabarkan jadi bidikan Real Madrid dan Juventus. Namun, MU ngotot tak mau melepaskan Pogba ke klub lain. 

Pogba akhirnya tetap bertahan di Manchester United. Namun, kondisi tersebut tak serta merta membuat gosip soal masa depan Pogba hilang begitu saja. 

Kabar terbaru menyebut Pogba kemungkinan bisa hengkang dari Old Trafford pada Januari 2020. Klub yang paling santer dikabarkan menjadi pelabuhan baru Pogba adalah Real Madrid. 

Sumber: The Sun

Disadur dari Bola.com (penulis Yusmei, Editor Rizki H, published (28/9/2019)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Paul Pogba kini menyandang status sebagai Pemain Termahal di Dunia setelah dibeli Manchester United dengan harga 105 juta Euro.
    Paul Pogba kini menyandang status sebagai Pemain Termahal di Dunia setelah dibeli Manchester United dengan harga 105 juta Euro.

    Paul Pogba

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Premier League

  • Bola.com