Sukses

Prediksi Burnley vs Liverpool: Misi The Reds Pertahankan Singgasana

Liverpool siap menambah pundi-pundi poin saat bertandang ke markas Burnley guna memperlebar jarak dengan para pesaing di Premier League.

Burnley - Liverpool tengah on-fire. Puncak klasemen Premier League masih berada dalam genggaman The Reds dengan rekor sempurna di tiga pertandingan. Burnley pun siap mereka jadikan mangsa berikutnya.

Liverpool akan bertandang ke Turf Moor untuk menghadapi Burnley pada pekan ke-4 Premier League 2019/20, Sabtu (31/8/2019).

Di tiga pekan pertama, Liverpool berturut-turut mengalahkan Norwich 4-1, Southampton 2-1, dan Arsenal 3-1. Mohamed Salah sudah mengukir tiga gol di Premier League musim ini, sedangkan Roberto Firmino, Sadio Mane, Divock Origi, Joel Matip, dan Virgil van Dijk masing-masing telah mencetak satu gol untuk Liverpool.

Melawan Burnley, sang manajer Jurgen Klopp bakal tetap mengandalkan trio Salah, Mane dan Firmino di lini serang. Di bawah mistar, Adrian masih akan mengantikan Alisson yang cedera.

Barisan belakang Liverpool yang digalang van Dijk harus mewaspadai pemain-pemain ofensif tuan rumah. Ancaman utama datang dari Ashley Barnes, yang mengusung target pribadi menjadi pemain Burnley pertama yang mencetak gol dalam lima penampilan beruntun di liga.

Liverpool memenangi tiga laga terakhirnya melawan Burnley di Premier League. Kali ini, The Reds kembali diunggulkan untuk merebut tiga poin.

Liverpool selalu menang dalam 12 laga terakhirnya di liga. Jika menang, maka anak-anak asuh Klopp akan mencatatkan rekor klub yang baru, 13 kemenangan beruntun di liga, melewati rekor 12 kemenangan beruntun Liverpool besutan Kenny Dalglish pada Oktober 1990 silam.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Data-Fakta

Prakiraan Susunan Pemain:

Burnley (4-4-2): Pope; Pieters, Mee, Tarkowski, Lowton; McNeil, Westwood, Cork, Hendrick; Wood, Barnes

Manajer: Sean Dyche

Liverpool (4-3-3): Adrian; Robertson, van Dijk, Matip, Gomez; Henderson, Fabinho, Milner; Mane, Firmino, Salah

Manajer: Jurgen Klopp

 

Head-to-Head (Premier League):

  • Pertemuan: 10
  • Burnley menang: 1
  • Gol Burnley: 8
  • Imbang: 1
  • Liverpool menang: 8
  • Gol Liverpool: 23

 

5 Pertemuan Terakhir:

  • 10-03-2019 Liverpool 4-2 Burnley (EPL)
  • 06-12-2018 Burnley 1-3 Liverpool (EPL)
  • 01-01-2018 Burnley 1-2 Liverpool (EPL)
  • 16-09-2017 Liverpool 1-1 Burnley (EPL)
  • 12-03-2017 Liverpool 2-1 Burnley (EPL)

 

Sumber asli: Bola.net

Disadur dari: Bola.net (Gia Yuda Pradana, Published 30/08/2019)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.