Sukses

Gagal Dapat Pemilik Baru, Bury FC Resmi Tinggalkan Liga Inggris

Bury FC yang bermain di kasta kedua Liga Inggris pernah dua kali memenangkan Piala FA.

Liputan6.com, Manchester- Bury FC harus mengakhiri kiprahnya di Liga Inggris. Tim yang pernah memenangkan dua gelar Piala FA tersebut didepak dari League One usai gagal mendapatkan pemilik baru. 

Nasib tragis ini tidak lepas dari kegagalan Bury FC mendapatkan investor baru untuk mendanai klub berusia 125 tahun itu. Pihak penyelenggara League One sebenarnya sudah memundurkan batas waktu negosiasi dari Jumat (22/8) menjadi Selasa (27/8/2019). 

Namun perusahaan C&N Sporting Risk yang sempat tertarik membatalkan pembelian sejam sebelum deadline. Keputusan ini membuat Bury FC menjadi klub pertama yang dilikuidasi dari EFL setelah Maidstone 1992 lalu. Dengan demikian, peserta League One kini hanya berjumlah 23 tim dan hanya tiga tim terbawah yang bakal degradasi ke League Two. 

"Tidak diragukan lagi, hari ini merupakan hari paling suram dalam sejarah Liga Inggris. EFL sudah bekerja keras untuk menghindari hal ini dan dengan berat hati langkah ini terpaksa kami ambil. Kami harus tetap mengedepankan integritas dalam setiap keputusan kami," ujar Debbie Jevans CBE, salah seorang petinggi EFL seperti dilansir Metro.co.uk. 

"Saya mngerti keputusan ini bakal mengecewakan para pemain Bury, staf, dan suporternya. Tidak ada satupun yang ingin berada dalam posisi ini," beber Jevans menambahkan. 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Siapa Menyusul?

Selain Bury FC, nasib yang sama juga mengancam Bolton Wanderers. Mereka juga diminta untuk mencari pembeli baru dalam 14 hari ke depan. Bila tidak, nasib tim berjuluk The Trotters tersebut juga tidak akan berbeda dengan Bury FC, didepak dari League One.

Pihak penyelenggara juga telah mewanti-wanti klub ini sejak Mei lalu. Sayang rencana pembelian oleh  Football Ventures (Whites) Limited juga terancam batal. 

Saksikan juga video menarik di bawah ini:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.