Sukses

Kepindahan Lukaku ke Juventus Sudah 90 Persen Rampung

Lukaku akan pindah ke Juventus dengan pertukaran pemain. Paulo Dybala yang pindah ke MU.

Liputan6.com, Jakarta Penyerang Manchester United (MU) Romelu Lukaku hampir pasti akan pindah dari Old Trafford di bursa transfer musim panas 2019. Lukaku akan bergabung dengan klub Italia, Juventus.

Kepindahan pemain asal Belgia itu ke Juventus bisa dibilang sudah 90 persen rampung. Lukaku telah setuju hijrah ke Allianz Stadium. Kesepakatan personal juga sudah dicapai. 

Lukaku akan mendapat bayaran besar dari Juventus. Dalam semusim, eks pemain Everton itu akan mendapatkan sembilan juta euro.

Selain itu, MU juga telah setuju untuk melepas Lukaku ke Juventus dengan cara barter pemain. Sebagai gantinya MU akan mendapatkan penyerang Paulo Dybala dari Juventus.

Mirror melaporkan kepindahan Lukaku ke Juventus kini tinggal menunggu persetujuan dari Dybala. Jika Dybala bersedia pindah ke MU maka pertukaran pemain ini akan dirampungkan sebelum akhir pekan.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Bertemu Sarri

Dybala akan tiba di Turin pada Kais (1/8/2019). Pemuda Argentina itu terlebih dahulu akan berbicara dengan pelatih baru Maurizio Sarri sebelum membuat keputusan mengenai masa depannya.

Eks pemain Palermo itu diketahui kurang suka pindah ke MU. Dybala lebih memprioritaskan main di Spanyol bersama Barcelona atau Real Madrid.

3 dari 3 halaman

Ronaldo

Pertukaran Dybala dengan Lukaku kabarnya juga sudah disetujui bintang Juventus Cristiano Ronaldo. Pria Portugal itu siap berkolaborasi dengan Lukaku.

Lukaku akan berperan sebagai Karim Benzema seperti saat Ronaldo masih bermain bersama Real Madrid.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Romelu Lukaku adalah pemain sepak bola profesional Belgia yang bermain di klub Everton sebagai penyerang / striker.
    Romelu Lukaku adalah pemain sepak bola profesional Belgia yang bermain di klub Everton sebagai penyerang / striker.

    Romelu Lukaku

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Juventus adalah klub sepakbola asal Italia
    Juventus Football Club S.p.A atau yang biasa dikenal dengan Juventus atau Juve adalah klub sepak bola profesional asal Italia.

    Juventus

  • Paulo Dybala