Sukses

Hasil Thailand Open 2019: Kevin / Marcus Berjaya, Ahsan / Hendra Tersisih

Selain Kevin/Marcus, hanya Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang meraih kemenangan di babak utama Thailand Open 2019 pada hari pertama.

Liputan6.com, Bangkok - Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya/Marcus Gideon tanpa kesulitan mencapai babak kedua Thailand Open 2019. Namun, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menjadi korban ketatnya persaingan.

Kevin/Marcus tanpa kesulitan mengalahkan Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov (Rusia) 21-14, 21-10 di Indoor Stadium Huamark, Selasa (30/7/2019). Unggulan pertama Thailand Open 2019 itu bakal meladeni Ou Xuan Yi/Zhang Nan (Tiongkok) pada babak selanjutnya.

Sebaliknya, Ahsan/Hendra menyerah di hadapan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia) 21-18, 16-21, 21-23. Di laga lain, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto membungkam Takuro/Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) 22-20, 21-19. Keduanya akan menghadapi Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) pada putaran berikutnya.

Hanya Kevin/Marcus dan Fajar/Rian yang meraih kemenangan pada babak pertama Thailand Open 2019. Tiga ganda putra lain yakni Ricky Karandasuwardi/Angga Pratama, Berry Angriawan/Hardianto, dan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso gagal bicara banyak pada Thailand Open 2019.

Hasil negatif juga dirasakan dua ganda putri Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta dan Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Hasil Kualifikasi

Namun, ada beberapa wakil Indonesia yang sukses melewati kualifikasi. Kemenangan itu membawa mereka ke babak utama dan kembali bertanding, Rabu (31/7/2019).

Ganda putra Sabar Karyaman Gutama/Frengky Wijaya menghadapi unggulan lima Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang). Ganda putri Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto terlibat derby melawan Greysia Polii/Apriyani Rahayu.

Tunggal putri Yulia Yosephin Susanto bersua Kim Ga Eun (Korea Selatan), dengan tunggal putra Sony Dwi Kuncoro bersua Kenta Nishimoto (Jepang).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.