Sukses

MotoGP Jerman: Marquez Lewati Rekor Agostini

Marquez menang tujuh kali beruntun di Sachsenring di kelas teratas MotoGP.

Liputan6.com, Jakarta Marc Marquez menjuarai MotoGP Jerman 2019 di Sirkuit Sachenring, Minggu (7/7/2019). Pembalap Repsol Honda itu sangat dominan sejak awal balapan dan tak terbendung.

Start dari pole position, Marquez langsung tancap gas dan tidak pernah tersalip sejak balapan dimulai. Marquez unggul jauh dari peringkat dua Maverick Vinales. 

Kemenangan ini membuat Marquez memecahkan rekor kemenangan beruntun di MotoGP Jerman. Marquez menang tujuh kali beruntun di Sachsenring di kelas teratas.

Marquez mengalahkan rekor miliki Giacomo Agostini yang menang enam kali di kelas teratas MotoGP Jerman pada 1967-72.

Secara keseluruhan Marquez menang 10 kali beruntun di Sachsenring. Dua kali Marquez juara di kelas Moto2 (2011/2012) dan sekali saat masih di kelas 125cc (2010).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Makin Menjauh

Kemenangan di Sachsenring ini membuat Marquez makin kokoh di puncak klasemen pembalap MotoGP. Marquez unggul 58 atas rival terdekat Andrea Dovizioso.

Hasil positif ini membuat Marquez dapat berlibur dengan tenang. Usai balapan di Sachsenring, MotoGP memang akan jeda guna memberikan kesempatan pembalap libur musim panas.

3 dari 3 halaman

Hasil MotoGP Jerman

GERMAN MOTOGP - RACE RESULTS
POS RIDER NAT TEAM TIME/DIFF
1 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) 41m 8.276s
2 Maverick Viñales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) +4.587s
3 Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) +7.741s
4 Danilo Petrucci ITA Mission Winnow Ducati (GP19) +16.577s
5 Andrea Dovizioso ITA Mission Winnow Ducati (GP19) +16.669s
6 Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP19) +16.836s
7 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)* +17.156s
8 Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1) +19.110s
9 Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) +20.634s
10 Stefan Bradl GER Repsol Honda (RC213V) +22.708s
11 Tito Rabat SPA Reale Avintia Ducati (GP18) +26.345s
12 Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory (RC16) +26.574s
13 Andrea Iannone ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) +32.753s
14 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) +32.925s
15 Karel Abraham CZE Reale Avintia Ducati (GP18) +37.934s
16 Hafizh Syahrin MAL Red Bull KTM Tech3 (RC16) +41.615s
17 Francesco Bagnaia ITA Pramac Ducati (GP18)* +56.189s
18 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Tech3 (RC16)* +57.377s
  Aleix Espargaro SPA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) DNF
  Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) DNF
  Johann Zarco FRA Red Bull KTM Factory (RC16) DNF
  Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1)* DNF

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.