Sukses

Hasil FP2 MotoGP Jerman: Marc Marquez Memimpin, Rossi Merosot

Marc Marquez kembali memimpin latihan bebas FP2 MotoGP Jerman di sirkuit Sachsenring. Dia ungguli pembalap Suzuki dan Yamaha sekaligus di latihan sesi Jumat ini.

Liputan6.com, Sachsenring- Marc Marquez mengambil alih posisi waktu tercepat saat latihan bebas kedua (FP2) MotoGP Jerman digelar di sirkuit Sachsenring, Jumat (5/7/2019). Marquez tampil sebagai yang tercepat setelah mencatatkan waktu lap 1 menit 20,705 detik.

Marquez mampu mengungguli pembalap Suzuki, Alex Rins yang berada di posisi kedua pada FP2 MotoGP Jerman. Rins hanya terpaut 0,341 detik dari pembalap asal Spanyol itu.

Pembalap muda Fabio Quartararo juga terus membuat sensasi. Meski Pembalap Petronas Sepang Yamaha Racing Team ini gagal mempertahankan posisi tercepat karena menempati posisi ketiga.

Quartararo yang meraih podium di MotoGP Belanda lalu terpaut 0,360 detik dari Marquez.

Sementara itu, Valentino Rossi tampil menurun karena hanya berada di posisi ke-10. Padahal dia berada di posisi ketiga di FP1 MotoGP Jerman.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Hasil FP2

 

1. Marc Marquez

2. Alex Rins

3. Fabio Quartararo

4. Maverick vinales

5. Pol Espargaro

6. Cal Crutchlow

7. Jack Miller

8. Danilo Petrucci

9. Andrea Dovizioso

10. Valentino Rossi

3 dari 3 halaman

Hasil Lengkap FP2 MotoGP Jerman

 

 

1. Marc Marquez Honda 1m20.705s

2. Alex Rins Suzuki 1m21.046s 0.341s

3. Fabio Quartararo Petronas Yamaha 1m21.065s

4.Maverick Vinales Yamaha 1m21.193s 0.488s 23

5.Pol Espargaro KTM 1m21.265s 0.560s 21

6.Cal Crutchlow LCR Honda 1m21.392s 0.687s 23

7.Jack Miller Pramac Ducati 1m21.442s 0.737s 23

8.Danilo Petrucci Ducati 1m21.484s 0.779s 20

9.Andrea Dovizioso Ducati 1m21.489s 0.784s 24

10. Valentino Rossi Yamaha 1m21.538s 0.833s 24

11. Aleix Espargaro Aprilia 1m21.543s 0.838s 19

12. Franco Morbidelli Petronas Yamaha 1m21.641s 0.936s 23

13. Joan Mir Suzuki 1m21.678s 0.973s 24

14.Stefan Bradl Honda 1m21.693s 0.988s 23

15.Takaaki Nakagami LCR Honda 1m21.729s 1.024s 21

16.Andrea Iannone Aprilia 1m21.758s 1.053s 21

17.Karel Abraham Avintia Ducati 1m21.897s 1.192s 23

18.Miguel Oliveira Tech3 KTM 1m21.899s 1.194s 23

19. Johann Zarco KTM 1m22.001s 1.296s 20

20. Hafizh Syahrin Tech3 KTM 1m22.208s 1.503s 20

21.Tito Rabat Avintia Ducati 1m22.462s 1.757s 24

 

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.