Sukses

Legenda Arsenal Nyaris Pindah ke Juventus

Juventus merayu Pires sesaat setelah Euro 2000. Namun Pires akhirnya memilih membela Arsenal.

Liputan6.com, Jakarta Pesepakbola legendaris Arsenal Robert Pires mengungkapkan cerita mengejutkan. Pria Prancis itu mengaku nyaris saja bergabung dengan Juventus seusai Euro 2000.

Pires bersinar bersama timnas Prancis di Euro 2000. Pires, yang masih tercatat sebagai pemain Olympique Marseille, turut membantu Prancis menjadi juara dengan mengalahkan Italia lewat golden goal. 

Usai Euro 2000, Juventus rupanya sangat ingin merekrut Pires. Juventus berharap Pires mengikuti penyerang Prancis David Trezeguet yang sudah lebih dulu memastikan diri pindah ke Turin.

"Juventus mendekati saya pada tahun 2000 setelah Euro 2000. Arsenal dan Real Madrid juga berminat kepada saya," terang Pires kepada Tutto Juve.

Meski tergoda pindah ke Juventus, Pires akhirnya memutuskan bergabung dengan Arsenal. Pires terkesan dengan rayuan manajer Arsenal Arsene Wenger.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Wenger

"Itu keputusan sulit bagi saya untuk memilih tawaran tersebut. Tapi saya memilih Arsenal karena saya menerima telepon dari Wenger yang meyakinkan saya pindah ke London."

"Karena itu, saya akan selalu merasa terhormat dengan ketertarikan yang ditunjukkan Bianconeri," tegas Pires.

3 dari 3 halaman

Klasemen Liga Italia

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Juventus adalah klub sepakbola asal Italia
    Juventus Football Club S.p.A atau yang biasa dikenal dengan Juventus atau Juve adalah klub sepak bola profesional asal Italia.

    Juventus

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Robert Pires

Video Terkini