Sukses

Chelsea vs Arsenal: Pertandingan Terakhir Hazard Bersama The Blues?

Eden Hazard memberi kode bakal menjadikan laga Chelsea vs Arsenal di final Liga Europa sebagai pertandingan terakhirnya bersama Chelsea karena dia dikabarkan segera merapat ke Real Madrid.

Liputan6.com, Baku - Chelsea akan menghadapi Arsenal di Baku Olimpiya Stadionu, Baku, Rabu (29/5/2019) atau Kamis dini hari WIB pada babak final Liga Europa. Eden Hazard menegaskan, trofi Liga Europa sangat penting untuk The Blues, sebutan Chelsea.

Ini merupakan satu-satunya trofi yang bisa dimenangkan, baik Chelsea maupun Arsenal. Tentunya, kedua tim jelas ingin tutup musim mereka dengan trofi, termasuk juga sang mega bintang milik The Blues, Eden Hazard.

"Ini adalah kompetisi level Eropa, jadi bagi saya, klub, manajer, fans, merupakan sesuatu yang penting. Kami kalah di final Piala Liga Inggris, jadi pada akhir musim ini adalah trofi yang bisa kami menangkan," katanya, dikutip dari Fox Sports.

Gelandang Chelsea berusia 28 tahun tersebut terlihat sangat ambisius menjuarai Liga Europa untuk kedua kalinya. Sebelumnya, Hazard telah memenangkan kompetisi ini bersama Chelsea pada 2012/13.

"Ketika Anda memainkan sebuah final, itu tidak peduli apakah Liga Champions, Liga Europa atau Piala Liga Inggris, Anda hanya ingin menang. Anda hanya ingin membawa trofi pulang ke markas Chelsea dan merayakannya," ujar Hazard.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Pertandingan Terakhir

Hazard menambahkan, dirinya akan bermain bagus di final Liga Europa. Dia seperti memberikan kode duel melawan Arsenal akan menjadi pertandingan terakhirnya bersama Chelsea.

"Saya hanya ingin memenangkan trofi, hanya itu. Tidak peduli apakah saya mencetak gol atau tidak," ucap pemain Timnas Belgia tersebut.

"Jika ini adalah pertandingan terakhir saya, semoga saya bisa membawa pulang trofi. Kemudian apakah ini akan menjadi perpisahan sempurna? Ya," kata pemain yang dikabarkan akan hengkang ke Real Madrid tersebut.

 

3 dari 3 halaman

Jadwal final Liga Europa

Kamis, 30 Mei 2019

02.00 WIB

Chelsea vs Arsenal

Venue: Olympic Stadium, Baku

Live di RCTI

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.