Sukses

Dituntut PSG, Mantan Bek MU Serang Balik Media Prancis

MU menang 3-1 atas PSG di leg kedua babak 16 besar Liga Champions.

Liputan6.com, Jakarta Patrice Evra bersikeras bahwa dia tidak homofobik. Pernyataan ini disampaikan setelah mantan bek Manchester United (MU) itu, meminta maaf atas dugaan penggunaan cercaan anti-gay terhadap Paris Saint-Germain (PSG).

PSG sebelumnya merilis sebuah pernyataan yang memprotes sikap Evra karena sudah melontarkan ejekan berisi kata-kata kasar dan ungkapan homofobia.

Evra mengatakan itu dalam sebuah video setelah MU melakukan comeback luar biasa atas PSG di ajang Liga Champions.

MU menang 3-1 atas PSG di leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Sukses ini membawa MU lolos ke babak selanjutnya.

Dalam video itu, mantan bek kiri Juventus ini, terdengar mengucapkan kata-kata yang memiliki konotasi anti-gay.

Namun, Evra buru-buru membantahnya melalui media sosial: "Saya di sini untuk mengklarifikasi kesalahpahaman besar-besaran dan kami harus mematikannya."

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Lelucon

Evra mengaku membuat video itu sebagai lelucon. Tapi, media Perancis tidak menyukainya karena saya menggunakan kata itu.

"Mereka menerjemahkannya karena saya tidak suka gay dan aku tidak homophobic Karena Anda tahu siapa saya , Mr 'I Love This Game'.

3 dari 3 halaman

Minta Maaf

"Saya suka semua orang jadi jika saya menyinggung seseorang atau melukai seseorang maka saya benar-benar minta maaf, tapi itu bukan niat saya. Mereka hanya mencoba menjatuhkan seseorang.

"Ini adalah pesan besar bagi media Prancis karena mereka selalu memutarbalikkan kata-kata saya. Saya tidak bermain untuk tim nasional lagi jadi apa yang salah dengan Anda?

"Jadi tolong kawan, hentikan. Anda tahu, saya tidak suka permainan Anda. Tapi saya suka game ini! "

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Paris Saint-Germain adalah sebuah klub sepak bola asal Jerman
    Paris Saint-Germain (PSG) merupakan klub sepak bola asal Perancis yang dibuat pada tahun 1970 dan berbasis di Paris.

    Paris Saint-Germain

  • Patrice Evra