Sukses

Kisah Ibrahimovic Taklukkan Liga Inggris Bersama MU

Ibrahimovic datang ke MU saat usianya sudah 35 tahun.

Liputan6.com, Manchester - Zlatan Ibrahimovic datang ke Manchester United (MU) pada 2016. Ketika itu dia menjadi bahan tertawaan karena sudah berusia 35 tahun.

Banyak yang memprediksi Ibrahimovic tak akan sukses bersama MU. Striker asal Swedia itu juga menyadari ada banyak pasang mata yang meragukan kemampuannya bersaing di Liga Inggris.

"Ketika saya datang ke Manchester United, saya berkata akan menaklukkan Inggris. Kemudian, orang-orang menertawakan saya. Saya tidak bercanda!" kata Ibrahimovic, dikutip dari situs resmi MU.

Namun, Ibrahimovic tak mempedulikan tertawaan itu. Dia membuktikan kesuksesan pada musim pertama bersama MU. Ibrahimovic menjadi mesin gol Setan Merah dengan catatan 17 gol dari 28 pertandingan di Liga Inggris.

Tak hanya itu, Ibrahimovic juga berhasil memenangkan tiga gelar untuk MU pada musim pertamanya, yakni Community Shield, Piala Liga Inggris, dan Liga Europa.

"Saya merasa nyaman dalam situasi itu (tertawaan orang). Saya menikmatinya dan membuat saya semakin lapar," ucap striker yang meninggalkan MU pada 2018.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Alasan Gabung MU

Ibrahimovic juga mengungkapkan alasannya bergabung dengan Setan Merah. Striker asal Swedia itu memilih MU karena catatan sejarahnya.

"Orang yang tidak mengetahui MU, tak paham sepak bola. Saya ingat menonton mereka di tahun 1999, melawan Bayern Munchen, final Liga Champions yang gila. Saya ingat Teddy Sheringham dan Ole Gunnar Solskjaer datang dan mencetak gol," ujar Ibrahimovic.

"Saya selalu memperhatikan MU. Ada ombak-ombak kesuksesan yang selalu terlihat. Buktinya, Sir Alex Ferguson mendominasi Liga Inggris," ucap pria yang kini berusia 37 tahun itu.

3 dari 3 halaman

Statistik Ibrahimovic di MU

Main: 53

Menit main: 4.034

Gol: 29

Assist: 10

Kartu kuning: 8

Kartu merah: 0

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Zlatan Ibrahimovic adalah pemain sepakbola berkebangsaan Swedia, ia kini bermain untuk Manchester United
    Zlatan Ibrahimovic adalah pemain sepakbola berkebangsaan Swedia, ia kini bermain untuk Manchester United

    Zlatan Ibrahimovic

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU