Sukses

Betah di AC Milan, Franck Kessie Menolak Dijual

Franck Kessie menegaskan dirinya akan tetap bertahan di AC Milan.

Liputan6.com, Milan - Gelandang AC Milan Franck Kessie menegaskan dirinya akan tetap bertahan di klub rival sekota Inter Milan itu. Ia angkat bicara mengenai banyaknya isu yang mengatakan dirinya akan meninggalkan I Rossoneri.

Media Italia Correire Dello Sport mengatakan AC Milan sedang mempertimbangkan untuk menjual Kessie guna mendapat dana segar. Mereka butuh suntikan dana untuk mempermanenkan striker pinjaman dari Chelsea, Tiemoue Bakayoko.

Namun, Kessie menolaknya. Pemain asal Pantai Gading itu menunjukan sikap profesionalisme dengan menegaskan bahwa dirinya masih memiliki kontrak berdurasi lima tahun bersama Milan.

"Saya memiliki lima tahun tersisa pada kontrak saya, dan saya akan bertahan di sini," ucap pemain 22 tahun tersebut seperti yang dikutip Sport Mediaset.

Sempat juga dikabarkan bahwa dua tim asal Inggris meminati jasa pemain 22 tahun tersebut. Dua tim asal London, Tottenham dan Chelsea menjadi yang terdepan untuk mendpatakan jasa pemain ini. Namun sang pemain menegaskan untuk bertahan di Milan.

Saat ini Kessie masih menjadi pemain penting dalam komposisi pelatih Gennaro Gatuso. Dia menjadi pemain top AC Milan untuk Musim ini. Ia telah mencatatkan 23 penampilan di Serie A dengan koleksi tiga gol.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Lawan Atalanta

Jelang laga melawan Atalanta, Kessie mangaku senang melawan mantan timnya dulu. Ditambah pada pertandingan ini, kedua tim akan memperebutkan posisi empat. Tentu ini akan menjadi laga yang tidak mudah bagi kedua tim.

"Saya sangat senang kembali ke Bergamo. Namun, saya pergi kesana sebagai lawan, tapi masih terasa indah. Dengan suasana stadion dan penggemar fantatis mereka," ujar pemain asal pantai gading tersebut.

3 dari 3 halaman

Berebut Posisi Keempat

AC Milan akan bertandang ke stadion Atleti Azzurri D'Italia pada lanjutan laga pekan ke-24 Serie A LIga Italia pada, Minggu (17/2). Kedua tim akan memperebutkan posisi empat klasemen sementara.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.