Sukses

Indra Sjafri Abaikan Persiapan Mepet Timnas Indonesia U-22

Indra Sjafri telah mengumumkan calon pemain timnas U-22.

Jakarta - Indra Sjafri tak mempermasalahkan waktu mepet yang dimiliki timnas Indonesia U-22 menghadapi Piala AFF. Ia percaya bisa membentuk tim terbaik dengan singkatnya waktu.

Pemain mayoritas berasal dari kalangan yang sudah pernah membela Timnas Indonesia. Hanya beberapa nama baru yang mendapatkan kesempatan untuk menunjukkan kemampuan serta nantinya mewakili Indonesia di turnamen regional Asia Tenggara itu.

Pemusatan latihan akan berlangsung di Jakarta mulai Senin (7/1/2019). Materinya pun sangat padat, yakni Senin-Jumat latihan dan Sabtu dilakukan internal game.

Padatnya jadwal latihan terasa wajar mengingat Timnas Indonesia U-22 hanya memiliki waktu persiapan yang tak banyak. Namun, Indra Sjafri menganggap hal itu bukan kendala karena hal sama kerap dihadapi seluruh pelatih di dunia.

"Kami tidak bisa menghindar dari situasi waktu persiapan yang pendek. Pemusatan latihan sebenarnya cukup tiga sampai empat hari saja kalau sumber pemainnya siap," kata Indra Sjafri.

"Ini yang PSSI buat, yakni langkah-langkah mendatangkan pembinaan pemain itu di klub. Programnya tentu akan kami persiapkan. Makanya, kami ingin membuat cara pemusatan latihan yang efektif," ujar pelatih asal Sumatra Barat itu.

Selain Piala AFF 2019, timnas Indonesia U-22 juga dinanti dua agenda besar lainnya. Egy Maulana Vikri dkk. akan berjuang di kualifikasi Piala AFC U-23 2020 dan puncaknya bertempur di SEA Games 2019 Manila.

Sumber: Bola.com

Saksikan video pilihan di bawah ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.