Sukses

3 Klub Elite Eropa Bersaing Dapatkan Striker Muda MU

Lulusan akademi MU ini, sekarang masuk dalam daftar pencetak gol terbanyak

Liputan6.com, Jakarta Barcelona dan Real Madrid dilaporkan akan bertarung dalam mengejar striker Manchester United (MU) Marcus Rashford. Kedua tim itu akan memanfaatkan situasi Rashford di klubnya.

Dilansir Daily Express, Barcelona ingin mendapatkan tanda tangan bintang muda MU itu. Tapi, disisi lain striker berusia 21 tahun ini, juga merupakan target transfer utama bagi rival berat Catalans, Real Madrid.

Sejak namanya muncul saat MU ditangani Louis van Gaal sekitar tiga tahun lalu, Rashford telah digembar-gemborkan sebagai salah satu talenta muda paling cerdas yang pernah muncul di Inggris. Namun, kemajuan pemain Inggris itu agaknya terhenti di bawah mantan manajer Jose Mourinho selama sekitar setahun terakhir.

Rashford membuat awal yang agak lambat di musim 2018-19. Tapi, pemain internasional Inggris itu, mulai berubah dalam beberapa pekan terakhir dan telah menjadi salah satu pemain andalan MU, bahkan ketika Mourinho dipecat minggu lalu.

Sejauh ini, Rashford telah mencetak lima gol dalam 21 penampilan di semua kompetisi. Lulusan akademi MU ini masuk dalam daftar pencetak gol terbanyak, saat mereka mengalahkan Cardiff City 5-1 dalam pertandingan pertama manajer sementara Ole Gunnar Solskjaer.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Rival Sengit

Real Madrid berharap dapat memanfaatkan situasi Rashford. Juara Liga Champions ini kesulitan setelah kepergian Cristiano Ronaldo. Karenanya mereka telah menetapkan pandangan mereka pada Rashford sebagai masa depan klub.

Namun, mereka harus menghadapi persaingan ketat dari rival sengit Barcelona. Juara Spanyol ini, sedang menyiapkan pengganti jangka panjang untuk bintang mereka Luis Suarez, yang berusia tiga puluhan.

3 dari 3 halaman

Terus Mengawasi

Setelah menjual Paco Alcacer ke Borussia Dortmund, pasukan Ernesto Valverde terpaksa mencari tempat lain untuk penyerang tengah baru. Dan Rashford diyakini menjadi salah satu target utama mereka, bersama dengan rekan setimnya di Inggris Harry Kane.

Bersama Real Madrid dan Barcelona, ​​juara Serie A Juventus juga menaruh minat pada penyerang berusia 21 tahun ini. Bahkan, AC Milan juga diyakini akan terus mengawasi situasi Rashford.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Marcus Rashford merupakan pemain sepak bola muda profesional Manchester United
    Marcus Rashford merupakan pemain sepak bola muda profesional Manchester United

    Marcus Rashford

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Real Madrid adalah klub besar sepak bola asal Spanyol yang bermain dalam La Liga
    Real Madrid adalah klub besar sepak bola asal Spanyol yang bermain dalam La Liga

    Real Madrid

  • Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya mengenai FC Barcelona yang memiliki julukan Barça

    Barcelona

  • Juventus adalah klub sepakbola asal Italia
    Juventus Football Club S.p.A atau yang biasa dikenal dengan Juventus atau Juve adalah klub sepak bola profesional asal Italia.

    Juventus