Sukses

Persija Tak Keberatan Liga 1 Digelar Setelah Pilpres 2019

Liga 1 2019 rencananya bakal berlangsung setelah 17 April tahun depan.

Liputan6.com, Jakarta - Persija Jakarta tak keberatan dengan rencana PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang ingin menggelar kompetisi Liga 1 2019 setelah Pemilihan Presiden (Pilpres) Republik Indonesia. Pilpres rencananya digelar pada 17 April 2019.

Chief Operating Officer (COO) PT LIB, Tigor Shalomboboy, menegaskan saat ini operator kompetisi akan terlebih dulu melakukan evaluasi bersama PSSI. Setelah itu, mereka baru akan berdiskusi soal gelaran Liga 1 2019.

"Ada proses yang berjalan, yang pertama kami harus syukuri terlebih dulu karena kompetisi musim ini bisa selesai," kaya Tigor Shalomboboy, dikutip dari Bola.com.

"Kedua ada proses yang juga berjalan yaitu evaluasi dan laporan yang kami sampaikan kepada PSSI, termasuk menyampaikan rencana kompetisi tahun depan dan agenda-agenda lain yangterkait sepak bola," ujarnya menambahkan.

Recana PT LIB untuk menggelar Liga 1 2019 sudah diketahui klub, salah satunya, Persija Jakarta, juara musim ini. Namun, Macan Kemayoran memilih fokus di babak play off Liga Champions Asia terlebih dahulu, Februari 2019.

"Liga 1 2019 sekitar April, waktu masih panjang. Namun adal Liga Champions Asia yang tidak kalah penting, karena di bulan Februari," ujar Direktur Utama Persija, Gede Widiade di acara Specs, Senin (10/12/2018).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tak Rugi

Gede Widiade melanjutkan, sebelum Liga 1 2019 dimulai, ada empat bulan kekosongan untuk para pemain. Namun, bagi Persija, hal itu bukan sebuah kerugian.

"Ya, ini artinya, 4 bulan free. Kita kan kontraknya dua tahun, jadi masalah. Tidak kerugian. Persija tidak rugi jika kompetisi setelah Pilpres 2019," ucapnya menegaskan.

 

 

3 dari 3 halaman

Pentingkan Piala Indonesia

Sebelum memikirkan Liga 1 2019 dan Liga Champions Asia, Gede meminta Persija fokus dengan Piala Indonesia. Pada Rabu (12/12/2018), Macan Kemayoran akan menghadapi Bogor FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

"Kita targetnya juara (di Piala Indonesia). Mungkin besok pemainnya campuran. Saya beri kesempatan Teco (pelatih Persija) untuk melakukan perombakan," ujar Gede.

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.