Sukses

Klasemen Liga 1 2018, Akankah PSM Makassar Kokoh di Puncak Pekan 33?

Banyak kejutan di laga-laga terakhir.

Liputan6.com, Jakarta PSS Sleman dan Semen Padang dipastikan promosi ke Liga 1 Indonesia musim depan. Kesuksesan PSS Sleman dan Semen Padang ini juga pasti diikuti dengan degradasi tim di Liga 1 musim 2018. Tim mana yang bakal degradasi memang belum bisa dipastikan. 

Namun hingga saat ini, tiga tim peringkat bawah di klasemen pekan 32 Liga 1 masih belum berubah. Ada PSMS Medan, PS Tira dan Sriwijaya FC. Pekan ke-33 menjadi kesempatan untuk ketiga tim bangkit dari zona degradasi.

Namun tentu saja bukan hal mudah. Sebab semua tim pasti mengejar kemenangan. Beranjak ke posisi puncak, PSM Makassar punya kesempatan mengokohkan gelar di pekan 33. Syaratnya tentu saja PSM Makassar harus menang melawan Bhayangkara FC dan di laga lain Persija kalah melawan Bali United.

Persyaratan yang tidak mudah  memang. Mengingat Persija juga tak akan melepas kemenangan, karena jarak poin yang sangat tipis di Liga 1.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

Persib Kian Berat, Persebaya Mengintip Papan Atas di Klasemen Pekan 31 Liga 1 2018

Dua pertandingan pada pekan ke-31 Liga 1 2018 digelar sepanjang hari Minggu (18/11/2018). Tersaji kejutan pada dua laga tersebut selama Liga 1 musim 2018. Persib Bandung secara mengejutkan dibuat tak berdaya oleh PSIS Semarang di Stadion Moch. Soebroto, Magelang. Mengincar kemenangan demi menjaga asa meraih gelar juara Liga 1 2018, pasukan Mario Gomez pada kenyataannya dipaksa menelan pil pahit setelah kalah 0-3.

Kekalahan di pekan 31 Liga 1 ini membuat Persib tertahan di peringkat ketiga dengan raihan 49 poin. Dengan sisa tiga laga, peluang untuk menjadi kampiun Liga 1 teramat berat. Adapun buat PSIS, tambahan tiga poin membuat mereka naik ke peringkat 10 dengan raihan 42 angka pada pekan 31 di Laga 1.

Kejutan juga terjadi di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. Bali United dibuat malu setelah menelan kekalahan 2-5 dari Persebaya Surabaya. Kekalahan ini membuat Bali United tertahan di peringkat keenam dengan raihan 45 poin pada pekan 31 di Laga 1. Adapun Persebaya mulai mengintip papan atas dengan raihan 44 angka di posisi tujuh klasemen pekan 31 di Liga 1.

Posisi puncak klasemen pekan 31 Liga 1 2018 dihuni PSM Makassar sedangkan PSMS Medan masih menjadi tim penghuni dasar klasemen.

Liga 1 2018 menyisakan satu laga pada pekan 31. Bhayangkara FC akan menjamu Persipura Jayapura di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Senin (19/11/2018).

3 dari 6 halaman

Klasemen Pekan 31 Liga 1 2018

1. PSM, main 31, menang 15, seri 9, kalah 7, poin 54

2. Persija, main 30, menang 14, seri 8, kalah 8, poin 50

3. Persib, main 31, menang 14, seri 7, kalah 10, poin 49

4. Bhayangkara FC, main 30, menang 13, seri 7, kalah 10, poin 46

5. Borneo FC, main 31, menang 13, seri 6, kalah 12, poin 45

6. Bali United, main 31, menang 12, seri 9, kalah 10, poin 45

7. Persebaya, main 31, menang 12, seri 8, kalah 11, poin 44

8. Madura United, main 31, menang 12, seri 8, kalah 11, poin 44

9. PS Barito Putera, main 31, menang 11, seri 10, kalah 10, poin 43

10. PSIS Semarang, main 31, menang 12, seri 6, kalah 13, poin 42

11. Persela, main 30, menang 11, seri 9, kalah 10, poin 42

12. Persipura, main 30, menang 11, seri 8, kalah 11, poin 41

13. Arema FC, main 31, menang 11, seri 8, kalah 12, poin 41

14. Sriwijaya FC, main 31, menang 10, seri 6, kalah 15 poin 36

15. Mitra Kukar, main 31, menang 11, seri 3, kalah 17, poin 36

16. PS Tira, main 30, menang 10, seri 6, kalah 14, poin 36

17. Perseru, main 31, menang 9, seri 8, kalah 14, poin 35

18. PSMS, main 30, menang 10, seri 4, kalah 16, poin 34

4 dari 6 halaman

PSM Kembali Berjaya di Puncak Klasemen Pekan 32 Liga 1 2018

PSM Makassar membuka kesempatan  meraih juara Liga 1. Peluang itu didapat setelah tim Juku Eja meraih kemenangan besar atas Bali United pada pekan 32 Liga 1 yang ditayangkan Indosiar, Minggu (25/11/2018), di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Makassar. 

Dalam duel krusial tersebut, PSM menang 4-0. Gol tim besutan Robert Alberts dicetak oleh Zulham Zamrun (10'), Marc Klok (39'), dan Ferdinand Sinaga (84' dan 90'). Hasil itu membawa PSM kembali ke puncak klasemen pekan 32 Liga 1 setelah mengumpulkan 57 poin. Sebelumnya, PSM sempat tergusur oleh Persija yang kemenangan atas Sriwijaya FC di Liga 1.

Kini, PSM mengumpulkan 57 poin dan Persija 56 poin. Kedua tim sama-sama menyisakan dua pertandingan di Liga 1. PSM akan melawan Bhayangkara FC pada laga tandang di Jakarta dan meladeni PSMS di Makassar. 

Sementara, Persija bertandang ke markas Bali United dan akan menjamu Mitra Kukar pada laga terakhir di kandang. Tak hanya kembali ke puncak klasemen Liga 1, PSM juga kembali mencatatkan cleansheet setelah kebobolan 10 gol dalam empat partai terakhir.

5 dari 6 halaman

Klasemen Pekan 32 Liga 1 2018

1. PSM, main 32, menang 16, seri 9, kalah 7, poin 57

2. Persija, main 32, menang 16, seri 8, kalah 8, poin 56

3. Persib, main 32, menang 14, seri 8, kalah 10, poin 50

4. Bhayangkara FC, main 31, menang 14, seri 7, kalah 10, poin 49

5. Borneo FC, main 31, menang 13, seri 6, kalah 12, poin 45

6. Bali United, main 32, menang 12, seri 9, kalah 11, poin 45

7. Persipura, main 32, menang 12, seri 8, kalah 12, poin 44

8. Arema FC, main 32, menang 12, seri 8, kalah 12, poin 44

9. Persebaya, main 31, menang 12, seri 8, kalah 11, poin 44

10. Madura United, main 31, menang 12, seri 8, kalah 11, poin 44

11. PS Barito Putera, main 32, menang 11, seri 10, kalah 11, poin 43

12. PSIS Semarang, main 31, menang 12, seri 6, kalah 13, poin 42

13. Persela, main 31, menang 11, seri 9, kalah 11, poin 42

14. Mitra Kukar, main 32, menang 12, seri 3, kalah 17, poin 39

15. Perseru, main 32, menang 9, seri 9, kalah 14, poin 36

16. Sriwijaya FC, main 32, menang 10, seri 6, kalah 16, poin 36

17. PS Tira, main 31, menang 10, seri 6, kalah 15, poin 36

18. PSMS, main 31, menang 10, seri 4, kalah 17, poin 34

Hasil pertandingan pekan 32 Liga 1 yang dihelat Senin (26/11/2018) sarat makna bagi Persebaya Surabaya dan PSIS Semarang. Dua klub promosi menegaskan eksistensi di pentas kompetisi kasta elite musim depan, setelah sebelumnya di putaran pertama mereka sempat terjerembab di zona merah.

Persebaya meraih kemenangan tipis 1-0 atas Bhayangkara FC di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Gol semaya wayang Bajul Ijo dicetak Osvaldo Haay pada menit ke-42. Kemenangan ini mengerek posisi Persebaya ke jajaran enam besar klasemen dengan raihan 47 poin. Sebaliknya, bagi Bhayangkara FC mereka dipastikan kehilangan peluang mempertahankan gelar juara. 

Di sisi lain, PSIS sukses memaksakan hasil imbang 2-2 di markas Madura United. Tim Mahesa Jenar sempat dua kali unggul lewat sumbangsih gol, Bruno Silva (38') dan Bayu Nugroho (67'), sebelum kubu tuan rumah menyamakan kedudukan lewat gol Fabiano Beltrame pada menit ke-56 dan 90+3.

PSIS Semarang kini ada di posisi 11 klasemen dengan koleksi 43 poin di Liga 1. Raihan poin tim asuhan Jafri Sastra tak mungkin lagi dikejar tim-tim yang ada di zona degradasi.

Pada hari yang sama Borneo FC yang bertanding di hadapan publik sendiri Stadion Segiri, Samarinda, sukses menekuk Persela 3-2 di pertandingan Liga 1. Tim Pesut Etam pun menancapkan kakinya di jajaran lima besar.

6 dari 6 halaman

Jadwal Pertandingan Pekan 33 Liga 1 2018

Jumat 30 November 2018

Sriwijaya FC VS Mitra Kukar

Stadion Jakabaring

15.30 WIB Live TV One

 

Barito Putera VS Borneo FC

Stadion 17 Mei

18.30 WIB Live Indosiar

 

Sabtu 1 Desember 2018

Perseru VS Madura United

Stadion Marora

13.30 WIB

 

PSIS VS Persipura

Stadion M. Soebroto

15.30 WIB Live O Channel

 

Persela VS Persib

Stadion Surajaya

15.30 WIB Live Indosiar

 

PSMS VS Persebaya

Stadion Teladan

18.30 Live Indosiar

 

Minggu 2 Desember 2018

PS Tira VS Arema FC

Stadion Sultan Agung

15.30 WIB Live Indosiar

 

Bali United VS Persija

Stadion I Wayan Dipta

18.30 WIB Live Indosiar 

 

Senin 3 Desember 2018

Bhayangkara FC VS PSM

Stadion PTIK

18.30 WIB Live Indosiar

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini