Sukses

Teco: Peluang Persija Juara Liga 1 Masih Terbuka

Persija masih di peringkat kedua dengan 50 poin, selisih empat angka dengan PSM Makassar yang memuncaki klasemen.

Liputan6.com, Makassar - Pelatih Persija Jakarta Stefano Cugurra menegaskan peluang timnya meraih gelar juara Go-Jek Liga 1 2018 bersama Bukalapak masih terbuka. Menurut pria yang akrab disapa Teco itu, di sisa pertandingan apapun bisa terjadi.

Persija masih di posisi kedua dengan 50 poin, terpaut empat angka dari PSM Makassar yang memuncaki klasemen. Tapi, Macan Kemayoran baru memainkan 30 laga, satu laga lebih sedikit dari PSM.

Satu poin Persija didapat usai bermain imbang 2-2 melawan PSM di Stadion Andi Mattalatta, Jumat (17/11/2018). Pada laga itu, Persija unggul dua gol lebih dulu pada babak pertama melalui Jaimerson Xavier dan gol bunuh diri Abdul Rahman.

Namun pada babak kedua, PSM mampu bangkit. Skuat besutan Rene Robert Alberts ini menyamakan skor lewat gol Rizky Pellu dan Ferdinand Sinaga.

"Memang hasilnya seri, tapi saya mengapresiasi semangat kedua tim. Kami masih punya beberapa pertandingan ke depan, semua peluang masih terbuka, beberapa tim masih bisa juara termasuk kami berdua, ya," kata Teco seperti dikutip dari laman resmi Persija.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tiga Poin

Teco mengatakan dirinya mengincar tiga poin saat melawan PSMS. Namun, karena situasi lawan PSM yang berubah ditambah dukungan suporter membuat mereka semangat dan sukses menyamakan skor.

"Bukan, kami tidak menargetkan satu poin. Kami menargetkan menang, buat dapat tiga poin, bahkan kami tak berpikiran lain," ucap pelatih asal Brasil itu.

"Tetapi, ini biasa dalam sepak bola, satu tim unggul 2-0 lalu tim itu bermain mundur (bertahan) dan tim ketinggalan berupaya main menyerang. Cetak satu gol, mereka semangat. Tapi, kami bukan tanpa usaha. Kami memanfaatkan serangan balik tetapi gagal," tambah Teco.

3 dari 3 halaman

Kerja Keras

Teco menegaskan Marko Simic dan kawan-kawan bakal bekerja lebih keras lagi dalam empat pertandingan sisa. Ia berharap timnya bisa bermain di Jakarta agar mendapatkan dukungan penuh dari Jakmania.

"Mudah-mudahan tidak ada lagi alasan soal stadion di Jakarta, baik dari segi keamanan, surat izin, dan lain-lain. Di sisa laga kami harap bisa main di SUGBK atau Patriot karena dekat dengan The Jakmania (kelompok suporter Persija)," kata Teco.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.