Sukses

Juventus Simpan Leonardo Bonucci untuk Duel Vs AC Milan

Juventus mengunjungi markas AC Milan dini hari nanti.

Liputan6.com, Milan - Juventus mengunjungi markas AC Milan pada lanjutan Serie A, Senin (12/12/2018) dini hari WIB. Namun, komposisi pertahanan tim tamu untuk laga itu sudah terungkap.

La Gazzetta dello Sport melaporkan, pelatih Juventus Massimiliano Allegri akan mencadangkan bek andalan Leonardo Bonucci.

Ada dua pertimbangan. Pertama karena kebugaran. Bonucci selalu bermain pada sembilan laga terakhir La Vecchia Signora.

Allegri menilai kondisi tersebut memengaruhi kinerjanya pada latihan terakhir jelang pertandingan. "Juventus merasa sudah waktunya Bonucci rehat," tulis Gazzetta.

Alasan kedua adalah resepsi suporter. Bonucci menjadi pahlawan AC Milan dengan bergabung musim panas tahun lalu.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Alasan Kedua

Namun, karena gagal membawa tim berprestasi, dia enggan berlama-lama di San Siro. Bonucci pun memutuskan kembali ke Juventus.

"Dia tentu pernah mendapat resepsi lebih panas. Namun, pelatih merasa perlu mengistirahatkannya," lapor Gazzetta.

3 dari 3 halaman

Bek Pengganti

Dengan mencadangkan Bonucci, Allegri menunjuk Medhi Benatia sebagai penggantinya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Juventus adalah klub sepakbola asal Italia
    Juventus Football Club S.p.A atau yang biasa dikenal dengan Juventus atau Juve adalah klub sepak bola profesional asal Italia.

    Juventus

  • AC Milan adalah salah satu klub tersukses di Serie A Italia dengan raihan 18 trofi
    Associazione Calcio Milan adalah klub sepak bola Italia yang berbasis di Milan, Lombardia. AC Milan bermain di Serie A.

    AC Milan

  • Leonardo Bonucci