Sukses

France Open: Jonatan dan Gregoria Pijak 8 Besar

Langkah tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, di Prancis Terbuka 2018 belum terbendung.

Paris - Jonatan Christie melangkah ke perempat final France Open 2018 setelah menundukkan pemain India, Sai Praneeth, dalam dua gim langsung 21-16, 21-14, Jumat (26/10/2018) dini hari WIB.

Ini menjadi pertemuan ketiga Jonatan dan Sai di ajang resmi. Dari dua pertemuan sebelumnya, rekor mereka berimbang, sama-sama mengantongi satu kemenangan. 

Jonatan yang menjadi satu-satunya wakil tunggal putra Indonesia di babak kedua, tampil meyakinkan sejak awal. Dia langsung menemukan irama permainan ideal, yang ternyata menyulitkan Sai. 

Pada gim pertama, kendali permainan benar-benar menjadi milik pemain yang akrab disapa Jojo tersebut. Sai gagal merespons dengan baik, sehingga terus tertekan. Gim pertama menjadi milik Jonatan dengan margin lima poin. 

Jonatan Christie makin tak terbendung pada gim kedua. Dia makin percaya diri sehingga lawan juga kewalahan. Gim kedua kembali dimenangi Jojo. Tiket babak 8 besar berhasil diamankan peraih medali emas Asian Games 2018 tersebut. 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Gregoria Juga Lolos

Langkah Jonatan Christie ke babak perempat final sukses diikuti tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung. Meski dengan susah payah, Gregoria berhasil menyingkirkan pemain Denmark, Mia Blichfeldt. 

Pertandingan berjalan alot. Gregoria butuh tiga gim untuk menyudahi perlawanan Blichfeldt 13-21, 21-14, 21-11. 

Gregoria mengawali pertandingan dengan lambat. Alhasil, Blichfeldt berhasil memanfaatkan sehingga memenangi gim ini dengan skor 21-13. 

Beruntung Gregoria Mariska mampu bangkit. Dia tampil meyakinkan pada gim kedua dan ketiga untuk memastikan tiket ke delapan besar. 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.