Sukses

Disikat Real Madrid, AS Roma Ingin Fokus Serie A

AS Roma dibantai Real Madrid tiga gol tanpa balas.

Liputan6.com, Roma - AS Roma menjalani laga tandang melawan Real Madrid di babak penyisihan Grup H Liga Champions 2018/19, Kamis (20/9) dini hari WIB di Santiago Bernabeu. Roma kalah dengan skor 3-0 dari gol Isco, Gareth Bale, dan Mariano Diaz.

Hasil ini membuat Roma untuk sementara ada di dasar klasemen Grup G. Berbanding terbalik dengan Real Madrid yang berada di puncak klasemen.

Kapten Roma, Danielle De Rossi, mengaku Roma kalah dari banyak aspek dibanding Madrid. Apalagi, Roma seperti kehilangan semangat juangnya dan membiarkan Real Madrid tampil dengan gaya bermain yang jadi ciri khasnya.

"Anda akan selalu terdemoralisasi ketika bermain lawan tim yang memaksa Anda untuk lebih banyak berlari tanpa mendapat bola," ujar De Rossi pada Sky Sports.

"Kami punya beberapa peluang berbahaya dari serangan balik, tapi mereka punya pemain belakang yang tangguh. Begitu juga pemain depan. Jadi, tidak mudah bagi kami untuk melawan Madrid," kata pemain 35 tahun tersebut menegaskan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Fokus Bologna

Kekalahan melawan Real Madrid tentu menyisakan cerita getir bagi Roma. Sebab, Serigala Ibu Kota kini berada dalam tren negatif belum pernah menang pada lima laga terakhir. Akan tetapi, De Rossi meminta Roma untuk segera fokus.

"Kami menunjukkan sikap yang lebih baik daripada minggu lalu. Kami hanya bisa bekerja lebih keras, fokus pada laga melawan Bologna dan bukan pada hal lain. Kami butuh poin di Serie A dan itu akan sulit," tegas De Rossi.

Sumber: Bola.net

Saksikan video pilihan di bawah ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.