Sukses

Pernyataan Mengejutkan Bek Real Madrid Soal Cristiano Ronaldo

Ronaldo membantu Los Blancos memenangkan empat gelar Liga Champions dalam lima tahun terakhir.

Liputan6.com, Madrid - Saat masih di Real Madrid, Cristiano Ronaldo berteman baik dengan bek asal Brasil, Marcelo. Bahkan, Marcelo sempat ingin meningikuti jejak Ronaldo meninggalkan Los Blancos, julukan Real Madrid.

Ronaldo angkat koper dari Santiago Bernabeu Stadium, kandang Real Madrid, usai Piala Dunia 2018. Pemain berusia 33 tahun tersebut bergabung dengan raksasa Italia, Juventus.

Kendati berteman baik, Marcelo membuat pernyataan mengejutkan soal Ronaldo. Menurutnya, bukan Ronaldo pemain paling hebat yang pernah dimiliki Real Madrid.

"Saya pikir para pendukung kami sering mengingat sosok Raul Gonzalez dan Zinedine Zidane. Bukan hanya Ronaldo (pemain terhebat di Real Madrid)," ucap Marcelo, dikutip dari Four Four Two.

Selama bersama Real Madrid pada 2009 hingga 2018, Ronaldo tercatat mencetak 450 gol dari 131 assist dari 438 penampilan. Dia membantu Los Blancos memenangkan empat gelar Liga Champions dalam lima tahun terakhir.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Kecewa Hasil Imbang

Di saat yang sama, Marcelo juga berbicara soal hasil imbang 1-1 yang diraih timnya kala menghadapi Athletic Bilbao di San Mames Baria, Minggu (16/9/2018) dini hari WIB.

"Hasil imbang sedikit mengecewakan. Kami berharap untuk hasil yang lebih baik, memenangkan pertandingan," kata Marcelo.

"Kami memberikan semua untuk meraih kemenangan dan kami meningkat di babak kedua. Kami memiliki banyak bola dan menciptakan peluang tetapi bola tidak mau masuk," ujarnya melanjutkan.

3 dari 3 halaman

Posisi Real Madrid

Hasil imbang tersebut memutus tiga kemenangan yang diraih Real Madrid pada laga sebelumnya. Saat ini, Real Madrid berada di posisi kedua dengan raihan 10 poin.

Los Blancos tertingal dua poin dari Barcelona yang berada di puncak klasemen La Liga. "Kami tidak ingin kehilangan poin lagi. Real Madrid harus melupakan Bilbao dan berpikir ke pertandingan berikutnya," ucap Marcelo.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.