Sukses

Gelandang Manchester United Enggan Pensiun di Old Trafford

Pereira terikat kontrak dengan Manchester United hingga 2019.

Liputan6.com, Manchester - Andreas Pereira sudah merencanakan karier selepas Manchester United. Dia ingin menutup karier di kampung halamannya, Santos.

Pereira baru berusia 22 tahun. Dia memiliki kontrak di Manchester United hingga 2019 dengan opsi tambahan satu musim.

"Saya dan keluarga merupakan penggemar Santos. Jika memungkinkan, saya ingin menutup karier di Santos," ungkapnya, dilansir Manchester Evening News.

Tidak hanya itu, Pereira bahkan mengaku siap membela Santos secara gratis demi mewujudkan impian.

"Jika perlu saya tidak perlu dibayar. Banyak yang bilang saya gila. Tapi saya akan melakukannya," tutur sosok kelahiran Duffel, Belgia, tersebut.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Ambisi di MU

Namun, Pereira sadar perjalanannya masih panjang. Dia masih memiliki ambisi di Old Trafford.

"Membela Santos adalah impian. Sekarang saya ingin terus membela Manchester United dan memenangi berbagai gelar di sini," ungkapnya.

3 dari 3 halaman

Status Pelapis

Hingga kini Pereira belum bisa masuk skuat utama The Red Devils. Dia sempat menjadi starter di dua laga awal menggantikan Nemanja Matic yang cedera.

Namun, Pereira langsung dicadangkan begitu Matic pulih.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Andreas Pereira