Sukses

Jelang Persib Vs PSIS: In Kyun Serukan Waspada

Laga Persib vs PSIS akan digelar di Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (8/7/2018).

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung siap tempur menghadapi PSIS Semarang di lanjutan Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak. Tim Maung Bandung akan menjamu klub berjulukan Tim Mahesa Jenar itu di Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (8/7/2018).

Persib pun optimistis bisa meraih poin penuh. Apalagi, mereka akan didukung penuh para bobotoh.

Selain itu, dari sisi posisi di klasemen Liga 1, Persib juga masih unggul dibanding PSIS. Tim Maung Bandung berada di posisi kesembilan dengan 18 poin dari 12 pertandingan. Adapun PSIS ada di posisi juru kunci dengan 14 poin dari 13 laga.

Namun, gelandang asing Persib, Oh In Kyun tetap meminta rekan-rekannya waspada. "Posisi klasemen tidak masalah, mereka adalah tim Liga 1 juga, mereka punya kualitas, kami harus maksimal main," ujar pemain asal Korea Selatan itu seperti dirilis situs resmi Persib.

In Kyun menambahkan, "Mereka juga tim yang punya sejarah bagus di Indonesia. Kami harus tampil maksimal."

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Rekor Bagus PSIS

Persib tampaknya memang harus benar-benar waspada. Sebab, meski lama tak tampil di ajang paling elite Liga Inggris, PSIS punya rekor bagus lawan Persib.

Dalam tiga pertemuan terakhir di kandang Persib, PSIS dua kali meraih kemenangan. Mereka hanya kalah sekali.

3 dari 3 halaman

Instruksi Gomez

Karena itu, wajar, jika In Kyun menyebut mereka tetap harus waspada. Persib tentu tak ingin mendapat kejutan tak menyenangkan di hadapan suporter sendiri.

Salah satunya kata In Kyun, mereka harus mengikuti instruksi dari pelatih Mario Gomez. Sebab, target meraih tiga poin mutlak harus mereka wujudkan.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.