Sukses

Figo Berharap Ronaldo Pensiun di Real Madrid

Luis Figo turut angkat bicara soal rumor yang menyebut Ronaldo bakal hengkang dari Real Madrid.

Liputan6.com, Madrid - Luis Figo turut angkat bicara soal rumor yang menyebut Ronaldo bakal hengkang dari Real Madrid. Figo menilai, Ronaldo seharusnya bisa pensiun di Real Madrid.

"Ronaldo ada di klub terbaik di dunia dan saya pikir dia seharusnya pensiun di sini," ujar Figo seperti dilansir Marca.

Ronaldo dikabarkan bersikukuh hengkang dari Real Madrid pada bursa transfer musim panas ini. Belum diketahui pasti apa penyebab CR7 memutuskan demikian.

Ada kabar yang menyebut gaji menjadi alasan Ronaldo untuk hengkang. Kabarnya, pemain asal Portugal itu menginginkan gaji sekitar 1,3 juta pound sterling atau Rp 24 miliar per pekan.

Real Madrid sendiri tak kalah ngotot ingin mempertahankan pemain andalannya itu. Para pemain Real pun mendukung agar Ronaldo bertahan.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Timbal Balik

Figo menambahkan, ada hubungan saling menguntungkan antara Ronaldo dan Real Madrid. Menurut mantan kapten timnas Portugal ini, Real Madrid telah memberikan Ronaldo kesempatan meraih banyak trofi di level klub maupun individu.

"Logikanya untuk Ronaldo, dia telah menunjukkan apa yang telah berhasil ia raih dan lakukan di Madrid dan tak akan terjadi di klub lain," kata Figo.

"Madrid juga memberikannya banyak penghargaan yang membantu Ronaldo meraih trofi individu," ujar Figo menambahkan.

3 dari 3 halaman

Manchester United

Jika jadi hengkang, Manchester United (MU) menjadi klub yang paling depan mengamankan jasa Ronaldo. Maklum, pemain berusia 32 tahun itu punya banyak kenangan manis kala berkostum Setan Merah.

Ronaldo bermain bagi MU selama enam musim (2003-2009). Sembilan trofi berhasil diraih CR7 bersama MU.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.