Sukses

Cetak Hattrick untuk Argentina, Lionel Messi Lewati Rekor Ronaldo

Untuk Argentina, Lionel Messi telah mencetak 64 gol.

Liputan6.com, Buenos Aires - Lionel Messi kembali jadi pembicaraan. Bintang Barcelona itu tampil gemilang saat membela Argentina dalam laga uji coba lawan Haiti di Buenos Aires.

Tiga gol dari sang penyerang membuat Argentina menang dengan skor telak 4-0 pada laga Rabu (30/5/2018) kemarin. Bintang Manchester City, Sergio Aguero, juga turut menyumbangkan namanya di papan skor pada menit ke-69.

Dengan begitu, Lionel Messi telah mengumpulkan total 64 gol untuk La Albiceleste di ajang internasional. Messi pun berhasil melewati torehan gol legenda Brasil, Ronaldo Nazario, dalam peringkat pencetak gol terbanyak di Amerika Selatan.

Sebab, Ronaldo, yang juga sempat menjulang bersama Barcelona, hanya mampu mengoleksi 62 gol bersama Brasil, sepanjang kariernya, lebih sedikit dua gol dari Lionel Messi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

14 Gol Lagi untuk lewati Pele

Di wilayah Amerika Selatan, hanya Pele yang telah mencetak gol lebih banyak dari Messi. Legenda Brasil itu pensiun dengan torehan 77 gol, yang membuat Messi hanya memerlukan 14 gol tambahan untuk melewatinya.

Tak hanya itu, penyerang Blaugrana itu juga sukses menambah rekornya sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Argentina. Saat ini, Messi telah unggul 10 gol dari penghuni posisi dua, Gabriel Batistuta.

Meskipun demikian, pemain berumur 30 tahun tersebut cukup sering menjadi sorotan. Pasalnya, dia belum mampu membawa Argentina meraih trofi apa pun di sepanjang kariernya.

Terakhir kali Albiceleste juara adalah pada 1986 silam. Ketika itu, Tim Tango dikapteni sang maestro, Diego Maradona.

3 dari 3 halaman

Sering Disorot

Meskipun demikian, pemain berumur 30 tahun tersebut cukup sering menjadi sorota. Pasalnya, dia belum mampu membawa Argentina meraih trofi apa pun di sepanjang kariernya.

Terakhir kali Albiceleste juara adalah pada 1986 silam. Ketika itu, Tim Tango dikapteni sang maestro, Diego Maradona.

Sumber: www.Bola.net

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.