Sukses

Tekad Febri Bawa Persib Raih Kemenangan di Markas Arema FC

Persib juga mewaspadai kebangkitan Arema FC.

Liputan6.com, Bandung - Misi sulit dibawa Persib Bandung saat melawat ke Malang untuk menghadapi Arema FC, Minggu (15/4/2018) di Stadion Kanjuruhan. Namun, tim berjuluk Pangeran Biru tersebut tetap ingin meraup poin penuh.

Arema FC ingin bangkit setelah gagal meraih kemenangan dalam tiga partai awal kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak. Saat ini, tuan rumah terjerembab di posisi buncit dengan nilai satu.

Namun gelandang Persib, Febri Hariyadi ingin membawa timnya meraih tiga angka di kandang Arema FC. Mengingat, tambahan tiga poin dapat membawa kesebelasan berjuluk Pangeran Biru itu merangsek ke papan atas klasemen.

"Kami bukan hanya datang dan bermain. Tapi, tekad tim adalah kerja keras untuk membawa poin penuh dari Malang," ujar Febri dinukil dari laman resmi Persib.

"Mudah-mudahan tren positif kemenangan kemarin di Bandung menjadi modal kita untuk bisa bermain baik di Malang," katanya menambahkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Kesempatan Febri

Kepercayaan diri Febri tengah naik setelah kembali ke dalam skuat Persib. Ketika menghadapi Mitra Kukar pada pekan ketiga, pemain Timnas Indonesia U-23 itu sempat disisihkan.

Pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez bakal memplot Febri untuk menempati posisi yang ditinggalkan kapten tim, Supardi. Pasalnya, sang pemain mendapat hukuman empat kali larangan bertanding oleh Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.

Performa Febri di Persib musim ini masih meredup. Pemain berusia 22 tahun itu belum membukukan gol maupun assist.

3 dari 3 halaman

Jadwal Persib

15 April 2018

Arema FC Vs Persib Bandung Live Indosiar Pukul 18:30 WIB

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.