Sukses

Gelandang Sampdoria Bikin Kaget Luis Suarez

Suarez bertemu Torreira saat Barcelona menang 3-2 atas Sampdoria

Liputan6.com, Jakarta Bintang Barcelona Luis Suarez mengaku terkejut melihat penampilan rekannya di Timnas Uruguay Lucas Torreira. Bahkan, Suarez tak sungkan-sungkan menyebut masa depan gelandang Sampdoria itu, sangat cerah.

Suarez bertemu Torreira untuk pertama kalinya saat Barcelona menang 3-2 atas Sampdoria di ajang Piala Gamper musim panas lalu. Kini, mantan striker Liverpool tersebut, kaget dengan perubahan pemain berusia 21 tahun itu.

"Kami pernah bermain di Sampdoria," kata Luis Suarez kepada Telemundo, Rabu (20/12/2017).

"Saya dikejutkan oleh penampilan anak muda itu, pada pertandingan tersebut," ujar Suarez.

"Setelah malam itu, saya tahu dia orang Uruguay, dan sejak saat itu, saya mulai mengikutinya di Serie A," ujar Luis Suarez.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Level Tinggi

Pemain Sampdoria, Lucas Torreira (Simone Arveda / ANSA via AP)

Torreira, kata Suarez, mampu bermain di level yang sangat tinggi. Padahal di usianya yang sangat muda, sama sekali tidak mudah untuk menegaskan diri, tapi dia berhasil.

"Jelas terserah kepada pelatih (Timnas Uruguay) Tabarez untuk memanggilnya. Tapi, jika ada kemungkinan, dia akan disambut dan saya yakin dia bisa memanfaatkannya sebaik-baiknya."

3 dari 3 halaman

Cari Pengalaman

Pemain Sampdoria, Lucas Torreira (Simone Arveda / ANSA via AP)

Sampdoria secara resmi mendapatkan Torreira dari Pescara. Namun, saat itu ia belum bisa langsung bermain untuk Sampdoria.

Keputusan itu diambil guna memberikan kesempatan kepada gelandang asal Uruguay tersebut mendapatkan pengalaman yang cukup.

Torreira sendiri bergabung dengan Pescara pada Januari 2014 dari Montevideo Wanderers.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.