Sukses

Arsenal dan City Berebut Pemain Buangan MU

Arsenal dan Manchester City bersaing mendapatkan mantan bek MU.

Liputan6.com, London- Walau gagal total di Manchester United (MU) Jonny Evans berhasil menemukan bentuk permainan terbaiknya bersama West Browmwich Albion. Permainan apik Evans membuat dua klub raksasa Inggris, Arsenal dan Manchester City berminat merekrutnya. 

City, Arsenal dan Leicester City tengah bersaing ketat mendapatkan pemain 29 tahun itu di bursa transfer musim panas ini. Diantara tiga klub peminat, Arsenal diklaim The Sun yang berada di baris terdepan.

Manajer Arsene Wenger kepincut dengan Evans. Wenger menyiapkan Evans sebagai pengganti dari Skhodran Mustafi yang kemungkinan akan dijual musim panas ini.

WBA sendiri tidak keberatan melepas Evans. Namun mereka menginginkan mahar 30 juta pound untuk pemain eks pemain MU itu.

Evans dibeli WBA tahun 2015 dari MU setelah dianggap gagal oleh Setan Merah. Dalam dua musim terakhir, dia tampil 65 kali dan mencetak tiga gol.

Adapun City ikutan melirik Evans setelah kesulitan mendapatkan bek tangguh Belanda Virgil van Dijk dari Southampton.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Bursa Transfer Musim Panas