Sukses

Chelsea Akan Datangkan Musuh Ibrahimovic

Chelsea dikabarkan tengah memantau bek klub Turki, Fenerbahce, Simon Kjaer.

Liputan6.com, Manchester - Chelsea dikabarkan tengah memantau bek klub Turki, Fenerbahce, Simon Kjaer. The Blues disebut-sebut berambisi mendatangkan pemain belakang asal Denmark itu pada bursa transfer Januari mendatang.

Kjaer memang tengah bersinar bersama Fenerbahce sejak direkrut dari klub Prancis, Lille, awal musim 2016/17. Di bawah asuhan pelatih Dick Advocaat, Kjaer menjadi andalan utama lini belakang Fenerbahce.

Maka itu, harga pemin incaran Chelsea ini pun tidak murah. Banderol mantan pemain Palermo itu kabarnya bernilai 12,5 juta pound atau sekitar Rp 207 miliar.
Simon Kjaer (kiri) saat besiregangdengan Zlatan Ibrahimovic di Liga Europa, bulan lalu. (Reuters/Murad Seraz)
Jika transfer ini terlaksana, akan menarik menantikan duel Kjaer membela Chelsea melawan Zlatan Ibrahimovic di laga Liga Inggris. Pasalnya, penyerang Manchester United (MU) itu merupakan musuh Kjaer.

Bulan lalu, Kjaer sempat nyaris baku hantam dengan Ibrahimovic di lapangan, di laga Liga Europa. Ketika itu, Ibrahimovic sempat mencekik lehernya, lantaran Kjaer menyebut penyerang asal Swedia itu "arogan".

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kerja Cepat

Namun, Chelsea harus bekerja cepat untuk mendatangkan pemain berusia 27 tahun itu. Pasalnya, beberapa klub elite Eropa dikabarkan juga kesengsem menggunakan jasa Kjaer. Salah satunya Arsenal.

Masalah lainnya, kontrak Kjaer sendiri masih tersisa tiga tahun di Fenerbahce. Dan klub yang saat ini menduduki posisi keempat Liga Super Turki itu tampaknya tak berniat melepas Kjaer.

 


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Ibrahimovic